Beredar Video Penangkapan Residivis Sabu di Cirebon, Tersangka Ada di Kamar Bersama Seorang Wanita

Beredar video saat penangkapan seorang residivis narkoba di Kota Cirebon.

Penulis: Eki Yulianto | Editor: taufik ismail
Istimewa
PENANGKAPAN RESIDIVIS NARKOBA - Tangkapan layar video penggerebekan seorang residivis sabu di Kota Cirebon. 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto

TRIBUNCIREBON.COM, CIREBON - Suasana hening di sebuah kamar indekos di wilayah Kota Cirebon mendadak pecah.

Beberapa pria berpakaian gelap memasuki kamar, sementara kamera ponsel merekam setiap detik momen tegang tersebut.

Dalam video berdurasi sekitar satu menit lebih yang kini beredar, tampak seorang pria berkaus hoodie biru duduk di tepi tempat tidur.

Di sebelahnya, seorang perempuan tampak kaget dan tak banyak bicara.

Beberapa petugas mendekat.


Salah satunya, pria berkaus hitam dengan rambut cepak, tampak menunjukkan dokumen kepada sang pria ber-hoodie.

Diduga, surat itu adalah surat perintah penangkapan. Sambil duduk, pria berhoodie tampak mencoba menjelaskan sesuatu.

Suaranya terdengar tegang. Petugas tetap siaga. Salah satu dari mereka memegang sampul hitam, sementara kamera terus merekam tanpa jeda.

Dari percakapan yang terekam, sempat terdengar kata “perkara melakukan penyerangan terhadap petugas”.

Beberapa detik kemudian, adegan menegangkan terjadi, pria berhoodie diborgol dan digiring keluar ruangan.

Wajahnya datar, namun suasana di sekitarnya menggambarkan ketegangan yang belum sepenuhnya reda.

Video ini kemudian beredar luas di grup percakapan awak media, menimbulkan reaksi mereka.

Dibalik video yang viral itu, polisi akhirnya buka suara.

Pria dalam rekaman tersebut diketahui berinisial IS (42), residivis kasus narkoba yang sempat melawan saat hendak digerebek di wilayah hukum Polres Cirebon Kota.

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved