Banjir di Majalengka

Selain Desa Liangjulang, Ini 6 Titik Banjir yang Melanda Kabupaten Majalengka, Begini Kondisinya

Selain Desa Liangjulang, Ini 6 Titik Banjir yang Melanda Kabupaten Majalengka. Selain Desa Liangjulang, Ini 6 Titik Banjir yang Melanda Kabupaten Maja

Dok. BPBD Majalengka 
Banjir saat melanda Kecamatan Kadipaten Majalengka. 

Laporan Kontributor Adim Mubaroq

TRIBUNCIREBON.COM, MAJALENGKA – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Majalengka sejak Jumat (16/5/2025) sore hingga malam hari, menyebabkan banjir di sejumlah titik, salah satunya di Blok Dukuh Domba, Desa Liangjulang, Kecamatan Kadipaten.

Tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Majalengka yang turun ke lokasi menyatakan bahwa wilayah Blok Dukuh Domba termasuk yang memerlukan evakuasi.

“Sudah dilakukan asesmen, dan untuk Dukuh Domba memang perlu evakuasi. Kami sedang berkoordinasi dengan tim gabungan untuk proses evakuasi dan penanganan,” kata salah satu anggota Pusdalops BPBD Majalengka, saat dihubungi, Jumat (16/5/2025)

Baca juga: BOBOTOH Wajib Tahu, 5 Pemain Kunci Persib Bandung Ini Dikabarkan Segera Hengkang, Ada Pemain Timnas

Pantauan di lapangan, air mulai menggenangi permukiman warga sekitar pukul 19.00 WIB. Dalam sejumlah video yang beredar, beberapa rumah terlihat terendam hingga setinggi lutut orang dewasa.

Warga tampak sibuk menyelamatkan barang-barang berharga ke tempat yang lebih tinggi. Aliran air cukup deras, diduga berasal dari saluran irigasi yang meluap serta limpasan air sungai yang tak mampu menampung debit air.

Hingga berita ini diturunkan, air banjir yang melanda sudah mulai surut. BPBD masih melakukan pendataan dan pemantauan terhadap wilayah terdampak banjir.

Baca juga: Harga Hewan Kurban Kambing dan Domba Resmi dari Dompet Dhuafa, Baznas hingga Bank Qurban

Masyarakat diminta tetap waspada dan mengutamakan keselamatan diri, mengingat curah hujan diperkirakan masih akan tinggi dalam beberapa hari ke depan.

Berdasarkan update laporan BPBD Majalengka pada Jumat malam, selain Blok Dukuh Domba, banjir juga terjadi di sejumlah titik lain seperti:

1. Desa Dayeuhwangi, Kecamatan Lemahsugih – dilaporkan terjadi longsor, namun belum dilakukan asesmen.
2. Blok Putat Barat dan Blok Dukuh Domba, Desa Liangjulang, Kecamatan Kadipaten – sudah diassesment, Dukuh Domba memerlukan evakuasi.
3. Blok Tahu dan Blok Jombol, Desa Dawuan, Kecamatan Dawuan – sedang dalam proses asesmen.
4. Blok Pasar Lawas dan Blok Sawala, Desa Kadipaten, Kecamatan Kadipaten – belum diassesment.
5. Desa Leuwikidang, Kecamatan Kasokandel – laporan baru masuk, asesmen belum dilakukan.
6. Blok Anjun, Desa Kadipaten, Kecamatan Kadipaten – belum diassesment.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved