Pemilu 2024

Cerita Damiri, Gunakan Tinta Kunyit Usai Mencoblos di TPS Kampung Benda Kerep Cirebon

Ia merasa bangga dapat menggunakan tinta kunyit untuk memberikan suaranya dalam pemilihan presiden dan wakil presiden, serta calon anggota legislatif.

Penulis: Eki Yulianto | Editor: dedy herdiana
Tribuncirebon.com/Eki Yulianto
Muhammad Damiri (28), salah satu warga Kampung Benda Kerep di Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon yang telah menyalurkan hak pilihnya dan menggunakan tinta kunyit usai mencoblos. 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto

TRIBUNCIREBON.COM, CIREBON- Suasana ceria dan antusias terlihat di Tempat Pemungutan Suara (TPS) RW 11 Kampung Benda, Kelurahan Argasunya, Kota Cirebon Kerep, Rabu (14/2/2024).

Salah satu warga, Muhammad Damiri (28), dengan penuh semangat telah menyalurkan hak pilihnya menggunakan tinta kunyit yang menjadi ciri khas di TPS tersebut.

Baca juga: Gunakan Tinta Kunyit, Begini Suasana Pemungutan Suara di TPS 65 Kampung Benda Kerep Cirebon

Ia merasa bangga dapat menggunakan tinta kunyit untuk memberikan suaranya dalam pemilihan presiden dan wakil presiden, serta calon anggota legislatif.

"Ini pengalaman yang berbeda dan membuat saya lebih memahami pentingnya hak pilih dalam demokrasi," ujar Damiri saat diwawancarai usai mencoblos, sambil tersenyum, Rabu (14/2/2024).

Menurut Damiri, menggunakan tinta kunyit memberikan nuansa tradisional yang kental dalam proses pemilihan umum.

"Tinta kunyit ini juga mewakili kearifan lokal di sini dan keberagaman budaya di Indonesia," ucapnya.

Ditemui di sekitar TPS, Damiri juga berbagi cerita tentang antusiasme warga Kampung Benda Kerep dalam menggunakan tinta kunyit.

"Kami merasa bangga bisa menjadi bagian dari proses demokrasi ini."

"Semoga hasil pemilihan nanti sesuai dengan harapan kita semua," jelas dia.

Ketua TPS 65, Bagus Ridwan menyampaikan, apresiasi atas partisipasi warga dalam menggunakan tinta kunyit.

"Ini menunjukkan keseriusan dan kepedulian warga terhadap proses demokrasi. Semoga pemilihan berjalan lancar dan damai hingga siang nanti," katanya.

Proses pemilihan di TPS RW 11 Kampung Benda Kerep, Kelurahan Argasunya, Kota Cirebon dengan penggunaan tinta kunyit sebagai tanda pemilih, memberikan warna yang berbeda dalam penyelenggaraan pemilihan umum.

Semoga semangat demokrasi ini terus terjaga dan hasilnya dapat mencerminkan kehendak rakyat.

Baca juga: Detik-detik Jelang Pencoblosan di TPS 65 Kampung Benda Kerep Cirebon yang Gunakan Tinta Kunyit

 

Sumber: Tribun Cirebon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved