Viral di Medsos, Ini Kronologi 2 Maling Motor Kepergok Warga di Majalengka, Tangannya Diikat

Kapolres Majalengka, AKBP Edwin Affandi menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Selasa (8/2/2022) sekitar pukul 15.30 WIB.

Penulis: Eki Yulianto | Editor: dedy herdiana
Istimewa
Tangkapan layar dua pelaku maling motor ditangkap massa di Majalengka yang viral di Facebook 

Dalam video berdurasi 30 detik itu, terlihat kondisi kedua si pria hendak diikat oleh warga yang sudah berdatangan.

Usut punya usut, kedua pria itu adalah maling yang kepergok hendak mencuri motor di rumah warga.

Kedua pria yang menggunakan jaket warna hitam dan putih itu tampak sudah tidak berdaya.

Hal itu diketahui salah satunya dari unggahan warga dengan akun Jhon Jhon di media sosial Facebook hingga viral, Selasa (8/2/2022).

Baca juga: Aski Heroik Driver Ojek Onlilne Gagalkan dan Tangkap Maling Motor di Kota Sukabumi, Ini Kronologinya

Unggahannya itu sudah dibagikan sebanyak 47 kali dan 54 komentar.

Dalam narasi video tersebut, akun Jhon Jhon menginformasikan bahwa warga lebih hati-hati, karena ada maling tertangkap.

"Sekedar inpo na kudu was pada maling ka tewak (sekadar informasi, harus lebih hati-hati terhadap maling, tertangkap)," tulis akun tersebut yang dilihat Tribun, Selasa (8/2/2022).

Dalam narasi itu juga menyebut, bahwa peristiwa itu terjadi di Kecamatan Kasokandel.

"Maling ka tewak d Kasokandel," tulis akun Jhon Jhon juga.

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved