Kodim Majalengka Mulai Revitalisasi Goa Jepang, Ini Kata Dandim Letkol Fahmi

Kodim 0617/Majalengka mulai melaksanakan revitalisasi situs bersejarah Goa Jepang yang terletak di Lingkungan Tonjong

Tribuncirebon.com/Adhim Mugni
REVITALISASI GOA JEPANG - Dandim 0617/Majalengka, Letkol Inf Fahmi Guruh Rahayu turun langsung meninjau proses revitalisasi Goa Jepang di Majalengka pada Kamis (9/10/2025) 

Laporan Adim Mubaroq 


TRIBUNCIREBON.COM, MAJALENGKA - Kodim 0617/Majalengka mulai melaksanakan revitalisasi situs bersejarah Goa Jepang yang terletak di Lingkungan Tonjong, Kelurahan Majalengka Kulon, Kecamatan Majalengka.

Upaya ini dilakukan untuk menghidupkan kembali nilai-nilai sejarah dan kebangsaan di jantung kota Majalengka.


Dandim 0617/Majalengka, Letkol Inf Fahmi Guruh Rahayu turun langsung meninjau proses revitalisasi tersebut pada Kamis (9/10/2025). 


Letkol Fahmi menjelaskan, kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Kodim dan Pemerintah Kabupaten Majalengka.

Baca juga: Imigrasi Cirebon Deportasi 2 WNA yang Langgar Izin Tinggal, Ditemukan Dalam Proyek di Majalengka


“Revitalisasi ini kita lakukan bersama Pemkab Majalengka dalam rangka menciptakan wawasan kebangsaan untuk masyarakat, khususnya generasi muda agar lebih mencintai tanah air,” kata Fahmi di lokasi. 


Menurut Fahmi, revitalisasi Goa Jepang tidak hanya mempercantik tampilan situs, tetapi juga bertujuan membangkitkan semangat nasionalisme dan patriotisme. 


“Kami ingin nilai-nilai sejarah yang tersimpan di tempat ini dapat menjadi pelajaran hidup bagi generasi sekarang,” ucapnya.


Situs Goa Jepang memiliki makna penting sebagai simbol perjuangan rakyat Majalengka melawan penjajahan Jepang dan Belanda. Dengan perbaikan yang dilakukan, masyarakat diharapkan lebih memahami nilai-nilai perjuangan para pahlawan.


Revitalisasi dilakukan secara menyeluruh, mulai dari pengecatan dinding, perbaikan bagian muka gua, hingga penataan taman. 

Baca juga: Dina Oktaviani Ditemukan Tewas di Sungai Citarum Pada Hari Ulang Tahunnya, Dihabisi Rekan Kerja


“Kami ingin pengunjung, terutama anak-anak sekolah, merasa nyaman dan tidak takut datang ke sini. Kesannya harus berubah, bukan lagi angker, tapi edukatif dan menarik,” tegas Fahmi. 


Ia menegaskan, kegiatan ini merupakan inovasi baru Kodim Majalengka yang berorientasi pada pelestarian budaya dan sejarah lokal. 


“Inilah sinergi TNI dan pemerintah daerah dalam menjaga warisan bangsa,” imbuhnya.


Ditargetkan, revitalisasi Goa Jepang rampung pada November 2025 dan akan diresmikan langsung oleh Bupati Majalengka, Eman Suherman, bersama Dandim 0617/Majalengka, Letkol Fahmi. 

Sumber: Tribun Cirebon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved