Pilkada Majalengka 2024
Bursa Pilkada Majalengka: Tokoh PDIP Sebut Soal Sosok Pendamping Karna Sobahi yang Paling Cocok
Wakil Ketua Bidang Organisasi DPC PDIP Kabupaten Majalengka, Kresna Humaniora, mengatakan, Indra Sudrajat yang secara usia cukup muda diprediksi
Penulis: Ahmad Imam Baehaqi | Editor: dedy herdiana
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Ahmad Imam Baehaqi
TRIBUNCIREBON.COM, MAJALENGKA - Sosok Indra Sudrajat dinilai bakal banyak berkontribusi apabila dipilih untuk mendampingi Ketua DPC PDIP Kabupaten Majalengka, Karna Sobahi, pada Pilkada Majalengka 2024.
Indra Sudrajat sendiri merupakan advokat asal Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, yang telah mendaftar sebagai Bakal Calon Bupati (Bacawabup) ke DPC PDIP Kabupaten Majalengka beberapa waktu lalu.
Baca juga: 147 Balon Kepala Daerah Terjaring, PDIP Jabar Tutup Pendaftaran Cabup dan Cawalkot Pilkada 2024
Wakil Ketua Bidang Organisasi DPC PDIP Kabupaten Majalengka, Kresna Humaniora, mengatakan, Indra Sudrajat yang secara usia cukup muda diprediksi akan banyak membantu Karna Sobahi.
Sebab, menurut dia, Indra yang telah mempunyai jaringan tersendiri tersebut diyakini akan membackup penuh kepemimpinan Karna yang dipastikan mendapat rekomendasi DPP PDIP sebagai Calon Bupati Majalengka.
"Saya melihat pasangan Karna Sobahi - Indra Sudrajat cukup ideal apabila diusung PDIP di Pilkada Serentak 2024," ujar Kresna Humaniora saat dihubungi melalui pesan singkatnya, Rabu (1/5/2024).
Namun, pihaknya mengakui seluruh bacawabup yang telah mendaftar ke DPC PDIP Kabupaten Majalengka berpotensi mendapatkan rekomendasi DPP PDIP untuk mendampingi Karna Sobahi.
Ia memastikan, jajaran pengurus, kader, hingga simpatisan PDIP di Kabuparen Majalengka akan fatsun mendukung siapa pun sosok yang dipilih untuk mendampingi Karna Sobahi.
"Saya kira DPC PDIP Majalengka akan selalu fatsun terhadap rekomendasi partai, siapapun calon bupati dan calon wakil bupati yang diusung," kata Kresna Humaniora.
Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Majalengka, Tarsono D Mardiana, mengakui telah menerima sinyal DPP PDIP bakal mengusung kembali Karna Sobahi pada Pilbup Majalengka.
Bahkan, DPC PDIP Kabupaten Majalengka juga telah berkomitmen untuk mengusung kembali Karna Sobahi yang merupakan Bupati Majalengka periode 2018 - 2023 sebagai Cabup di Pilbup Majalengka.
"Keputusan ini sudah final di tingkat DPC, dan DPP PDIP juga sudah memberikan sinyal akan mengusung Pak Karna sebagai Calon Bupati Majalengka di Pilkada Serentak 2024," ujar Tarsono D Mardiana.
Baca juga: Ini Alasan Milenial Asal Majalengka Pilih PAN untuk Maju di Pilkada Serentak 2024
KPU Majalengka Sebut Bupati - Wabup Terpilih Harus Dilantik 20 Hari Setelah Ditetapkan |
![]() |
---|
KPU Majalengka Tetapkan Paslon Bupati-Wakil Bupati Terpilih Hasil Pilkada 2024 Kamis Besok |
![]() |
---|
Pastikan Tak Ada Gugatan, KPU Majalengka Tunggu Surat MK Sebelum Penetapan Bupati - Wabup Terpilih |
![]() |
---|
Hasil Pilkada Majalengka 2024, Sudah Disahkan KPU Jawa Barat, Eman-Dena Tunggu Pelantikan |
![]() |
---|
Rekapitulasi Pilkada Majalengka 2024 Selesai, Eman-Dena Raih Suara Terbanyak, Unggul di 25 Kecamatan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.