Materi Khutbah Jumat, Tiga Hal yang Bisa Menyempurnakan Amal, Satu di Antaranya Menyembunyikan Amal

Ada tiga perkara yang menyempurnakan amal. Satu di antaranya menyembunyikannya.

Editor: taufik ismail
zoom-inlihat foto Materi Khutbah Jumat, Tiga Hal yang Bisa Menyempurnakan Amal, Satu di Antaranya Menyembunyikan Amal
tribun
Materi khutbah Jumat.

TRIBUNCIREBON.COM - Berikut ini materi khutbah Jumat.

Khutbah Jumat ini sudah disampaikan Ustaz Abu Yahya Badrussalam pekan lalu.

Khutbah Jumat ini bertema Tiga Perkara yang Menyempurnakan Amal.

Berikut materi khutbah Jumatnya seperti dilansir dari radiorodja.com :

"Kita bersyukur kepada Allah yang masih memberikan kepada kita kesempatan untuk bisa beribadah di bulan Ramadhan yang mulia ini. Sungguh bulan Ramadhan adalah merupakan nikmat Allah yang besar kepada kita. Karena dengan adanya bulan Ramadhan, Allah Subhanahu wa Ta’ala memberikan kepada kita banyak sekali kebaikan-kebaikan, berupa ampunan dari dosa, dan diangkatnya derajat-derajat kita.

Maka saudaraku.. Inilah bulan yang mulia. Kesempatan kita untuk memperbanyak beramal shalih dan menyelamatkan diri kita dari api neraka. Karena setiap kita berkewajiban untuk menyelamatkan dirinya dari api neraka dengan banyak beramal shalih, menjalankan ketaatan dan menjauhi larangan-larangan.

Namun saudaraku.. Amal ketaatan tidak akan sempurna kecuali dengan tiga perkara. Al-Imam Ibnu Qudamah menyebutkan itu dalam Kitab Mukhtashar Minhajul Qashidin:

لا يتم المعروف إلا بثلاث ‏:‏ بتصغيره، وتعجيله، وستره

“Tidak sempurna amal kebaikan kecuali dengan tiga perkara; [pertama] tidak menganggap bahwa amal kita banyak, [kedua] segera melakukannya dan tidak menunda-nunda, [ketiga] menyembunyikannya/tidak memperlihatkan kepada manusia.”

1. Menyegerakan Amalan Shalih

Sesungguhnya itu yang diperintahkan oleh Allah. Allah berfirman:

وَسَارِعُوا إِلَىٰ مَغْفِرَةٍ مِّن رَّبِّكُمْ …

“Dan bersegeralah kalian kepada ampunan Rabb kalian…” (QS. Ali ‘Imran[3]: 133)

Allah juga berfirman:

وَفِي ذَٰلِكَ فَلْيَتَنَافَسِ الْمُتَنَافِسُونَ

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved