Ramadan 1442 H
Selain Alun-alun, Taman Baribis Majalengka Jadi Lokasi Favorit Ngabuburit Warga, Ada Air Mancur
Menyebut nama Majalengka pasti kebanyakan masyarakat langsung tertuju ke Alun-alun Majalengka.
Penulis: Eki Yulianto | Editor: dedy herdiana
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto
TRIBUNCIREBON.COM, MAJALENGKA - Menyebut nama Majalengka pasti kebanyakan masyarakat langsung tertuju ke Alun-alun Majalengka.
Ya, pasalnya alun-alun saat ini menjadi primadona masyarakat atau menjadi lokasi favorit ngabuburit (mengisi waktu luang sembari menunggu berbuka puasa)
Apalagi, alun-alun memiliki fasilitas yang benar-benar memanjakan pengunjung untuk bersantai sambil menikmati waktu sore hari.
Baca juga: Jadwal Azan Magrib Buka Puasa Majalengka Sabtu 24 April 2021, Dilengkapi Bacaan Niat Puasa
Baca juga: Alun-alun Majalengka Jadi Tempat Favorit Ngabuburit Warga Sepanjang Puasa Ramadan

Namun, bagi masyarakat yang rumahnya tak jauh dari Kecamatan Majalengka, Taman Baribis mungkin menjadi lokasi favorit lainnya.
Letaknya yang berada di Jalan Raya Jatiwangi-Cigasong menjadikan lokasi tersebut mudah didatangi.
Taman Baribis menawarkan atraksi air mancur dan aneka bermain.
Baca juga: Jadwal Azan Magrib Kabupaten Cirebon Sabtu 24 April, Dilengkapi Doa & Tuntunan Nabi saat Buka Puasa
Baca juga: Jadwal Azan Magrib Buka Puasa Indramayu Sabtu 24 April 2021, Lengkap dengan Doa Buka Puasa
Banyak pedagang yang berjualan di lokasi tersebut, seolah menjadi tempat wisata dadakan bagi masyarakat Majalengka.
Kiki (28), warga Desa Karayunan, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka mengaku, lebih memilih Taman Baribis menjadi tempat ngabuburit.
Lokasinya yang dekat dengan rumah, menjadi alasannya.
"Buat ngajak jalan-jalan anak mah enak-enak saja. Banyak orang jualan juga jadi bisa beli makan untuk buka puasa," ujar Kiki kepada Tribun, Sabtu (24/4/2021).
Taman Baribis diramaikan oleh beberapa pedagang yang mencoba mengambil keuntungan dari keramaian masyarakat yang ngabuburit.
Pengunjung bisa memilih aneka makanan dan minuman untuk berbuka.
Seperti, aneka lauk, gorengan, minuman dingin dan lain-lain.
"Sering ke sini karena dekat tempatnya," ucapnya.
Senada dengan Kiki, Amalia (23) warga Kecamatan Jatiwangi memilih Taman Baribis untuk menunggu waktu berbuka.
Tempatnya yang mudah dijangkau dan suka jajanan pasar menjadi alasannya.
"Kebetulan kerja di Majalengka jadi suka mampir ke sini," jelas dia.