Syed Modi India International 2025

Daftar Peserta Syed Modi India International 2025, Ada Apriyani/Fadia Hingga Chico Aura

Berikut daftar peserta Syed Modi India International 2025 yang telah dirilis, Selasa (11/11/2025).

IG Badminton Indonesia
SYED MODI INDIA - Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. Berikut daftar peserta Syed Modi India International 2025 yang telah dirilis, Selasa (11/11/2025). 

 

Ringkasan Berita:
  • Daftar peserta Syed Modi India International 2025 yang telah dirilis pada Selasa (11/11/2025)
  • Syed Modi India International 2025 merupakan turnamen terakhir yang dihelat sebelum BWF World Tour Finals 2025
  • Turnamen BWF World Tour Super 300 itu bakal digelar di BBD UP Badminton Academy, Lucknow, pada 25 - 30 November

 

TRIBUNCIREBON.COM- Berikut daftar peserta Syed Modi India International 2025 yang telah dirilis, Selasa (11/11/2025).

Syed Modi India International 2025 merupakan turnamen terakhir yang dihelat sebelum BWF World Tour Finals 2025.

Turnamen BWF World Tour Super 300 itu bakal digelar di BBD UP Badminton Academy, Lucknow, pada 25 - 30 November mendatang.

Namun, poin Syed Modi India International 2025 tak akan masuk dalam perhitungan Race to Finals alias ranking kualifikasi menuju BWF World Tour Finals 2025.

Poin yang diperoleh dari Syed Modi India International 2025 bala; diakumulasikan dalam Race to Finals 2026 alias kualifikasi BWF World Tour Finals 2026.

Berkaca dari situasi tersebut, banyak pebulu tangkis top dunia yang memilih untuk tak mentas Syed Modi India International 2025, apalagi hanya bertaraf Super 300.

Sebanyak 10 wakil Indonesia akan tampil di Syed Modi India International 2025.

Indonesia tidak mengirimkan wakilnya di sektor tunggal putri dan ganda putra.

Wakil andalan seperti Jonatan Christie hingga Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri absen.

Di sektor tunggal putra, Indonesia menurunkan Chico Aura Dwi Wardoyo dan Prahdiska Bagas Shujiwo yang akan langsung main di 32 besar Syed Modi India International 2025.

Sedangkan tunggal putra Indonesia lainnya yakni Christian Adinata akan lebih dulu melakoni babak kualifikasi.

Lalu di sektor ganda putri, dipimpin Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang ditemani oleh Isyana Syahira Meida/Rinjani Kwinnara Nastine, Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasar, dan Siti Sarah Azzahra/Az Zahra Ditya Ramadhani.

Sementara satu pasangan lainnya yakni Velisha Christina/Agnia Sri Rahayu masih mengisi daftar cadangan.

Baca juga: Hasil Drawing Badminton Kumamoto Masters 2025: Alwi Farhan Hingga Apriyani/Fadia Main

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved