Kasus Vina Cirebon

Kasus Vina Cirebon Kian Terang Benderang, Pengakuan Dede Jadi Fakta Baru Jelang Sidang PK Saka Tatal

Pengakuan terbaru Dede menjadi fakta baru kasus Vina Cirebon. Akankah Saka Tatal dipulihkan namanya?

Penulis: Eki Yulianto | Editor: taufik ismail
Tribuncirebon.com/Eki Yulianto
Salah satu kuasa hukum Saka Tatal, Titin Prialianti 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto 

TRIBUNCIREBON.COM, CIREBON - Menjelang sidang Peninjauan Kembali (PK) Saka Tatal pada Rabu (24/7/2024), tim kuasa hukum Saka Tatal mengklaim telah menemukan fakta baru yang signifikan.

Salah satu anggota tim kuasa hukum, Titin Prialianti menyampaikan, bahwa kesaksian baru dari Dede akan memperkuat argumen mereka dalam memori PK yang telah diajukan pada 8 Juli 2024.

"Kami akan mengadakan meeting besar di Jakarta karena mayoritas tim kami berada di sana."

"Untuk memperkuat memori PK, ada beberapa kesaksian baru yang secara terang benderang menjelaskan peristiwa yang terjadi pada 2016," ujar Titin saat diwawancarai di rumah Saka Tatal di Kampung Saladara, Kelurahan Karyamula, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon jelang keberangkatannya ke Jakarta, Senin (22/7/2024).

Sejak memori PK diajukan, banyak hal yang terjadi sepanjang perjalanan menuju sidang.

"Pengakuan-pengakuan yang dulu sulit didapatkan, apakah ada unsur kesengajaan atau tidak, sekarang terbuka semua dan itu belum sampai ke pengadilan tetapi sudah terungkap di seluruh media," ucapnya.

Titin juga mengucapkan terima kasih kepada Dedi Mulyadi, seorang tokoh Jawa Barat yang telah berperan dalam membuka kesaksian Aep dan Dede, yang sebelumnya memberatkan terpidana.

"Dede secara spesifik menjelaskan semua ciri-ciri, termasuk kendaraan yang digunakan."

"Alhamdulillah, Dede ada pengakuan kepada Pak Dedi Mulyadi," ujar dia.

Titin menyatakan, bahwa ia sudah menduga akan ada pengakuan dari Aep atau Dede suatu saat nanti.

"Saya sudah meyakini betul, suatu saat akan ada pengakuan dari Aep atau Dede, cuma saya tidak bisa menebak mana dulu yang akan mengaku, eh, akhirnya Dede yang ngaku," katanya.

Menurut Titin, pengakuan Dede sangat luar biasa karena sejak awal dia sudah meyakini bahwa peristiwa yang dituduhkan pada tanggal 27 Agustus 2016 tidak pernah terjadi.

"Sekarang terbuka secara luar biasa, dan beruntungnya sebelum sidang PK Saka, itu sudah terungkap. Pasti akan jadi novum," ujarnya.

Seperti diketahui, Dede Riswanto atau Dede muncul ke publik dengan membongkar dugaan skenario yang disusun Iptu Rudiana di kasus pembunuhan Vina Cirebon.

Dede salah satu saksi kasus pembunuhan Vina Cirebon dan Eki mengungkapkan fakta baru di balik kematian pasangan kekasih itu pada 2016 silam.

Pengakuan Dede ditayangkan secara lengkap di kanal YouTube KANG DEDI MULADI CHANNEL yang pada Minggu (22/7/2024).

Dede mengaku kesaksiannya 8 tahun lalu adalah skenario yang sudah disusun oleh ayah Eki, Iptu Rudiana.

Dede sendiri merupakan salah satu saksi yang memberatkan para terpidana.

Nama Dede tercantum di amar putusan pengadilan negeri Cirebon pada tahun 2016-2017 lalu.

Baca juga: 8 Tahun Berjuang, Saka Tatal Mantan Terpidana Kasus Vina Cirebon Dapat Dukungan Masyarakat untuk PK

Sumber: Tribun Cirebon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved