Pilkada Kuningan 2024
Dua Bakal Calon Bupati Kuningan Sudah Kembalikan Formulir ke PKB, Ada Nama UK dan BSK, DRY Belum
Setelah membuka pendaftaran, kini PKB menunggu pengembalian formulir para bakal calon.
Penulis: Ahmad Ripai | Editor: taufik ismail
Laporan Kontributor Kuningan, Ahmad Ripai
TRIBUNCIREBON.COM, KUNINGAN - Menjelang Pilkada Kuningan 2024, PKB punya daya tarik bagi para calon bupati atau wakil bupati.
Apalagi jumlah kursi dari pelaksanaan Pileg 2024 PKB berhasil meraih sebanyak 8 kursi anggota DPRD Kuningan 2024-2029.
Kini PKB terbilang banyak menerima pendaftaran bakal calon untuk Pilkada Kuningan 2024.
"Jumlah bakal calon bupati atau wakil bupati dari PKB, di antaranya, saya (Ketua DPC PKB Kuningan), Pak Dian Rahmat Yanuar (Sekda Kuningan), Pak Yanuar Prihatin (anggota DPR RI Fraksi PKB), Pak Thony Indra Gunawan (Pengusaha dan Mantan Ketua DPC Hanura Kuningan), Pak Boy Sandi Kartanegara (Pengamat Politik)," kata Ujang Kosasih, Ketua DPC PKB Kuningan saat memberikan keterangan kepada Tribun, Selasa (14/5/2024).
Selain nama-nama tadi, kata Ujang, pelamar atau bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kuningan dari PKB itu ada dari tokoh masyarakat dan kepala desa aktif.
"Untuk pengembal formulir pendaftaran bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati selanjutnya, ada Ibu Hj Heni, Kepala Desa Linggasana (Ketua APDESI Kuningan), terus ada Widia Iswara dan Pak Toto Sunarto," katanya.
Ketua DPC PKB Kuningan, H Ujang Kosasih menjadi orang pertama yang mengembalikan formulir pendaftaran sebagai bakal calon kepala daerah di Pilkada Kuningan 2024.
“Kalau total yang mengambil formulir pendaftaran itu ada delapan orang. Adapun pengembalian formulir paling pertama yakni Pak Ketua PKB H Ujang Kosasih, dan kedua kebetulan hari ini adalah Pak Boy Sandi Kertanegara,” kata Mohamad Apip Firmansyah yang juga Anggota DPRD Kuningan dari Fraksi PKB, di kantor PKB Kuningan.
Dia mengatakan, pengembalian formulir pendaftaran di PKB batas waktunya adalah sampai penetapan calon kepala daerah.
Kemudian untuk mengikuti Ujian Kelayakan dan Kepatutan (UKK) di DPP PKB.
"Kebutuhan itu sifatnya progresif atau menyesuaikan dari kesiapan setiap Balon Bupati dan Wakil Bupati di daerah," ujarnya.
Melihat secara teknis dan komposisi dari Balon Bupati dan Wakil Bupati dari PKB, misalnya hari ini ada empat orang yang siap UKK, maka langsung ikut UKK di DPP PKB.
"Kemudian setelah UKK ada lima orang lagi yang siap, maka masih bisa mengikuti UKK, karena dari Desk Pilkada di DPP PKB pelaksanaan UKK itu sifatnya progresif,” ucapnya.
Baca juga: 9 Sosok yang Digadang-gadang Bakal Bersaing di Pilkada Kuningan 2024, Ada Nama-nama Tak Terduga
Dian-Tuti Resmi Ditetapkan Sebagai Bupati den Wakil Bupati Kuningan Terpilih, Ini Kata Ketua KPU |
![]() |
---|
KPU Kuningan Bahas Penetapan Hingga Agenda Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Pilkada 2024 |
![]() |
---|
Hasil Rekapitulasi Pilkada Kuningan 2024 Pasangan Dian-Tuti Unggul, Saksi Paslon 2-3 Tolak Teken |
![]() |
---|
Cawabup Kuningan Terpilih Amih Tuti Syukuran Ulang Tahun, Kumpul Bareng Relawan dan Keluarga |
![]() |
---|
Kediaman Bupati Kuningan Terpilih Diserbu Warga, Dian Rachmat : Tiap Hari Ada Seribuan Warga Datang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.