Pileg 2024

Raih Suara Tertinggi dan Terpilih Lagi Jadi Anggota DPRD Jabar, Siti Muntamah Oded Ungkap Ini

Siti Muntamah Oded atau yang akrab dikenal dengan sapaan Umi Oded menanggapi terkait suara tertinggi dan terpilih kembali di Jabar 1

Istimewa
Siti Muntamah Oded 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Muhamad Nandri Prilatama


TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG - Siti Muntamah Oded atau yang akrab dikenal dengan sapaan Umi Oded menanggapi terkait suara tertinggi dan terpilih kembali di Jabar 1 dalam pemilihan legislatif 2024.


Umi Oded merasa bersyukur kepada Allah SWT atas nikmat yang telah dianugerahkan dengan perolehan suara dan dipercaya kembali oleh masyarakat untuk mengabdi menjadi Anggota DPRD Jabar.


"Kepada seluruh masyarakat kota Bandung dan Cimahi, terima kasih atas dukungannya dan terima kasih atas kepercayaannya. Insya Allah amanah ini akan menjadi sarana untuk berjuang kembali mengantarkan masyarakat Jabar ke depannya lebih baik lagi, lebih sejahtera, bahagia, dan lebih banyak bersyukur kepada Allah SWT," ujarnya, Rabu (20/3/2024).


Selanjutnya, Umi Oded pun bersyukur di Pemilu 2024 partainya, yakni PKS mendapatkan dua kursi sekaligus bisa mempertahankan dan meyakini akan menjadi salah satu kebaikan untuk semua.

"Saya juga ingin berterima kasih kepada seluruh para penyelenggara pemilu mulai anggota pemungutan suara sampai KPU provinsi. Tentu, ini bukan pekerjaan yang ringan, membutuhkan sebuah pengorbanan yang sangat besar. semoga pengorbanan dan perjuangan yang telah dihadirkan, oleh Allah SWT dicatat sebagai amalan yang penuh berkah," ujarnya 


Selain itu, kepada seluruh masyarakat, seluruh relawan, dan seluruh tim perjuangan, katanya, kemenangan tersebut kemenangan semua.

Umi Oded meminta doa supaya bisa menjaga amanah ini untuk dipergunakan sebaik-baiknya.


"Mohon maaf lahir dan batin atas perilaku dan hal-hal kurang berkenan selama perjuangan Pemilu 2024. Semoga Allah SWT senantiasa menjaga dan melindungi serta tetap tercatat menjadi amal kebaikan untuk bangsa dan negeri ini," katanya.

 

Berikut perolehan kursi DPRD Jabar berdasarkan hasil Jabar 1:


1. Siti Muntamah Oded (PKS) 135.946 suara
2. MQ Iswara (Golkar) 51.205 suara
3. Tedy Rusmawan (PKS) 46.540 suara 
4. Acep Jamaludin (PKB) 57.194 suara
5. Buky Wibawa (Gerindra) 61.455 suara
6. Rafael Situmorang (PDIP) 31.816 suara
7. Mamat Rachmat (NasDem) 33.753 suara
8. Sugianto Nangolah (Demokrat) 32.856 suara.
 

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved