Virus Corona

Empat Kota dan Kabupaten di Jawa Barat Ini Memiliki Nol Kasus Positif Covid-19, Wilayah Mana Saja?

Empat daerah zona hijau tersebut adalah Kabupaten Cianjur, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Tasikmalaya, dan Kota Cirebon.

Editor: Mumu Mujahidin
Istimewa
Gambar mikroskop elektron transmisi menunjukkan virus corona SARS-CoV-2, juga dikenal sebagai 2019-nCoV, virus coronavirus yang menyebabkan COVID-19 

Di Kabupaten Indramayu ada satu pasien positif yang masih dirawat sedangkan satu pasien lainnya sudah sembuh. Di Indramayu terdapat 28 PDP dan 127 ODP.

Di Kabupaten Majalengka pun terdapat satu pasien positif yang masih dirawat dan satu lainnya sudah meninggal dunia.

Di Majalengka masih terdapat 2 PDP dan 57 ODP.

Di Kota Banjar terdapat seorang pasien positif yang masih dirawat dan satu pasien lainnya sembuh, juga masih terdapat 26 PDP dan 68 ODP.

Secara keseluruhan di Jawa Barat terdapat 912 pasien positif Covid-19 dari angka nasional berjumlah 8.882 pasien.

Kemudian pasien sembuh di Jabar sebanyak 93 pasien, yakni dari total nasional 1.107 pasien sembuh.

Daftar Harga HP Xiaomi April 2020: Redmi 8A Rp 1,3 Juta, HP Gaming Redmi Note 8 Rp 1,9 Jutaan

Pesona Masjid Agung Banten & Makna Tumpak Tiang Berbentuk Labu, Materi SMP Belajar dari Rumah

Pasien positif Covid-19 meninggal di Jabar sebanyak 77 orang dari total 743 pasien meninggal di Indonesia.

Di Jabar pun terdapat 2.049 PDP yang masih dirawat dan 2.324 PDP selesai masa perawatan.

Sehingga total PDP di Jabar 4.373 pasien.

Di Jabar juga terdapat 8.935 OPD yang masih dalam proses pemantauan, 30.108 selesai pemantauan, sehingga total ODP Jabar 39.043 orang.

Di Jawa Barat, sebagian besar kasus Covid-19 terdapat di kawasan Bodebek yakni Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kota Depok, Kota Bekasi, dan Kabupaten Bekasi.

Juga di Bandung Raya yang meliputi Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi, dan Kabupaten Sumedang.

Kim Jong Un Dikabarkan Meninggal, Penasihat Presiden Korsel: Kim Jong Un Masih Hidup dan Sehat

INI Sosok Kim Yo Jong, Adik Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un, Cerdas dan Licik Siap Gantikan Jong Un

Di dua kawasan ini sedang diberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) selama 14 hari untuk menekan penyebaran Covid-19.

Di Bodebek PSBB dimulai pada 15 April 2020 sedangkan di Bandung Raya pada 22 April 2020. (*)

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved