Kantor Disdik Indramayu Dikepung Massa
Jika Terbukti Ada Sekolah yang Lakukan Pungli, Disdik Indramayu Akan Tegur dan Berikan Sanksi Tegas
Sanksi yang diberikan itu tergantung hasil pengkajian dan analisis yang dilakukan oleh Disdik Kabupaten Indramayu.
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Handhika Rahman
TRIBUNCIREBON.COM, INDRAMAYU - Jika terbukti ada sekolah yang melakukan pungutan liar atau pungli, Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Indramayu tidak segan akan menegur dan beri sanksi tegas.
Hal tersebut ditegaskan Kepala Disdik Kabupaten Indramayu, Ali Hasan kepada Tribuncirebon.com di kantor dinas setempat, Selasa (11/2/2020).
• Tes Kepribadian: Cara Seseorang Mengepalkan Jari Tangannya Ternyata Dapat Ungkap Sifat Asli Dirinya
Ali Hasan mengatakan, sanksi yang diberikan itu tergantung hasil pengkajian dan analisis yang dilakukan oleh Disdik Kabupaten Indramayu.
"Sanksinya ada, ada sanksi ringan, sedang, dan berat," ujar dia.
Meski demikian, Ali Hasan tidak menyebut secara pasti sanksi seperti apa yang akan dikenakan nantinya.
Pasalnya, untuk memberikan sanksi, pihaknya akan berkoordinasi terlebih dahulu dengan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Indramayu dan Inspektorat Kabupaten Indramayu.
• VIDEO - Ratusan Orang Geruduk Kantor Disdik Indramayu, Sebut Ada Banyak Sekolah Pungut Biaya
"Sanksi itu kewenangannya ada di BKPSDM dan Inspektorat jadi yang menentukan sanksi bukan Dinas Pendidikan," ujar dia.
"Tapi kami akan kaji nanti, pasti kami akan kaji," lanjut dia.
Ali Hasan juga menegaskan kepada seluruh instansi pendidikan di Kabupaten Indramayu untuk tidak melakukan pungutan liar terhadap wali murid.
Disdik Indramayu Kerahkan Tim Untuk Selidiki Adanya Dugaan Pungutan Liar di Sekolah |
![]() |
---|
VIDEO - Ratusan Orang Geruduk Kantor Disdik Indramayu, Sebut Ada Banyak Sekolah Pungut Biaya |
![]() |
---|
Unjuk Rasa di Depan Disdik Indramayu Nyaris Ricuh, Ada Seorang Dari Massa Aksi Menerobos Barisan |
![]() |
---|
BREAKING NEWS - Kantor Disdik Indramayu Dikepung Massa Beratribut LSM, Ada Apa? |
![]() |
---|