SEA Games 2025

Jadwal Badminton SEA Games 2025: Putri KW Hingga Alwi Farhan Siap Berburu Medali Emas

Berikut jadwal badminton SEA Games 2025 yang akan digelar di Bangkok, Thailand. PBSI menunjuk 10 atlet putra dan 10 atlet putri untuk SEA Games 2025.

PP PBSI
SEA GAMES 2025 - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan. Berikut jadwal Badminton SEA Games 2025: Putri KW Hingga Alwi Farhan Siap Berburu Medali Emas 

Ringkasan Berita:
  • Jadwal badminton SEA Games 2025 yang akan digelar di Bangkok, Thailand
  • Cabang olahraga badminton SEA Games 2025 akan dimulai pada tanggal 7-14 Desember 2025
  • Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) telah menunjuk 10 atlet putra dan 10 atlet putri untuk SEA Games 2025

 

TRIBUNCIREBON.COM- Berikut jadwal badminton SEA Games 2025 yang akan digelar di Bangkok, Thailand.

Cabang olahraga badminton SEA Games 2025 akan dimulai pada tanggal 7-14 Desember 2025.

Kontingen Indonesia sebagai bagian dari Asia Tenggara ikut serta dalam gelaran multi-event dua tahunan tersebut.

Cabang olahraga badminton yang diandalkan sebagai ladang pemburu medali emas telah menentukan skuadnya.

Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) telah menunjuk 10 atlet putra dan 10 atlet putri untuk SEA Games 2025.

PBSI menurunkan pemain muda. Sehingga tidak diperkuat pemain senior seperti Fajar Alfian, Anthony Ginting, hingga Gregoria Mariska.

Hal yang menarik dari skuad badminton SEA Games 2025, ada dua wakil yang bakal mentas dan mereka lolos BWF World Tour Finals 2025.

Di mana gelaran SEA Games diadakan sepekan sebelum BWF World Tour Finals 2025. Dengan artian jarak waktu cukup mepet.

Mereka adalah Putri Kusuma Wardani alias Putri KW dari nomor tunggal putri yang dijagokan bisa meraih medali emas.

Baca juga: Tantangan Berat Menanti Persib Bandung di Singapura, Hodak Pastikan Pemainnya Siap


Kemudian di ganda campuran ada Jafar Hidayatullah/Felisha Pasaribu, pasangan muda yang akan debut BWF World Tour Finals 2025.

PBSI tentu akan bertumpu pada dua andalan tersebut untuk setidaknya bisa membantu mengamankan medali emas.

Sejatinya di sektor lain seperti tunggal putra, ganda putra, dan putri pun ada andalan masing-masing untuk menyegel emas.

Seperti Alwi Farhan di tunggal putra, Leo Carnanando/Bagas Maulana di ganda putra, lalu ada juga Raymond Indra/Nikolaus Joaquin.

Mereka lebih leluasa bisa mati-matian berjuang di SEA Games 2025 demi kantongi keping medali emas.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved