Kumamoto Masters 2025
Jadwal Badminton Kumamoto Masters 2025, Alwi Farhan Hingga Gregoria Tunjung Tanding
Berikut ini jadwal pertandingan lanjutan babak 32 besar Kumamoto Masters 2025.
Ringkasan Berita:
- Jadwal pertandingan lanjutan babak 32 besar Kumamoto Masters 2025
- Dua pebulu tangkis Indonesia dari tunggal putra dan tunggal putri bakal berjuang dalam rangkaian laga di Kumamoto Prefectural Gymnasium
- Kumamoto Masters 2025 merupakan turnamen BWF World Tour Super 500
TRIBUNCIREBON.COM- Berikut ini jadwal pertandingan lanjutan babak 32 besar Kumamoto Masters 2025.
Dua pebulu tangkis Indonesia dari tunggal putra dan tunggal putri bakal berjuang dalam rangkaian laga di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Kumamoto, Jepang, Rabu (12/11/2025).
Alwi Farhan dan Moh Zaki Ubaidillah menjadi andalan sektor tunggal putra yang akan berjuang.
Sementara di sektor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung dan Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi menjadi amunisi Merah Putih di ajang BWF World Tour Super 500 ini.
Gregoria Mariska Tunjung di atas kertas paling difavoritkan lantaran berstatus unggulan keempat.
Meski begitu, Kumamoto Masters 2025 menjadi turnamen lanjutan bagi peraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024 itu dalam upaya bangkit dari penyakit vertigo.
Baca juga: Daftar Pemain yang Absen di Latihan Perdana Usai Kalahkan Selangor, Kuartet Timnas Tak Berlatih
Serangan sakit kepala yang muncul sewaktu-waktu membuat Jorji tampil kurang maksimal dalam pertandingan dan juga saat latihan.
Pada penampilan sebelumnya di Eropa, Gregoria gagal meraih kemenangan satu pun pada Denmark Open 2025 dan French Open 2025.
Kumamoto Masters seharusnya menjadi turnamen yang lebih bersahabat bagi Gregoria kalau melihat pencapaian tinggi dalam dua tahun ke belakang.
Sejak ajang bertajuk lengkap Kumamoto Masters Japan ini masuk ke kalender BWF World Tour pada 2023, dia selalu tampil hingga final dengan hasil juara dan kemudian runner-up.
Gregoria akan memulai perjuangan dengan melawan underdog asal Taiwan, Hung Yi Ting.
Adapun Ni Kadek Dhinda memiliki kesempatan untuk mengumpulkan pengalaman sekaligus melanjutkan grafik meningkat dari pekan lalu di Korea Masters 2025.
Dhinda berhasil mencapai sampai babak semifinal pada turnamen yang menjadi panggung pertamanya di ajang World Tour Super 300 ke atas.
Kali ini, Dhinda akan dihadapkan dengan unggulan keenam asal Thailand, Busanan Ongbamrungphan, yang belum pernah dihadapinya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/cirebon/foto/bank/originals/Gregoria-All-England-2023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.