Persibmania
Persib Bandung Bersiap Kehilangan Alberto Rodriguez, 2 Klub Mencoba Menggoda, Termasuk dari Spanyol
Ada dua klub yang kini tengah berusaha merekrut bek Persib Bandung Alberto Rodriguez.
Penulis: taufik ismail | Editor: taufik ismail
TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG - Persib Bandung harus bersiap kehilangan bek asal Spanyol Alberto Rodriguez.
Di bursa transfer jelang Liga 1 2024/2025, Alberto Rodriguez laris manis.
Ia diminati oleh dua tim luar negeri.
Sebelumnya, bek jangkung ini diincar oleh Mohun Bagan SG yang berlaga di Indian Super League.
Laman Transfermarkt menyebutkan persentase kepindahan Alberto Rodriguez ke India sebesar 48 persen.
Selain itu, ia juga didekati oleh klub di kampung halamannya Tenerife.
Klub tersebut kini berlaga di La Liga2.
Sebelumnya sempat diberitakan Alberto Rodriguez akan bertahan di Persib Bandung untuk musim baru Liga 1 2024/2025.
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengatakan klausul opsi perpanjangan kontrak Alberto Rodriguez diaktifkan bisa membawa Maung Bandung juara Liga 1 2023/2024.
Alberto adalah bek andalan Persib yang menembus 2.000 lebih menit bermain dari 31 laga.
Di awal kedatangannya ia sempat mendapat cibiran.
Performanya kian membaik ketika tim melakoni pertandingan di putaran kedua.
Hodak punya formula menjadikannya pemain yang bisa diandalkan di lini pertahanan.
“Alberto mempunyai klausul kontrak, jika dia bisa membawa juara Persib maka kontraknya otomatis akan diperpanjang."
"Dia bermain dengan sangat baik pada putaran dua musim lalu,” ujar Bojan Hodak.
| Ucapan Maaf Saddil Ramdani Setelah Ngamuk di Laga Persib Bandung vs Persis Solo |
|
|---|
| Masih Belum Bisa Sumbang Gol Untuk Persib Bandung, Ramon Tanque Ungkap Janji Ini |
|
|---|
| Jadwal Persib November 2025, Akan Lakoni 4 Laga Tandang, Termasuk Lawan Lion City Sailors |
|
|---|
| Strategi Persib Bandung Bisa Menang Lawan Persis Solo dengan 10 Pemain |
|
|---|
| Komentar Ramon Tanque Setelah Gol Pertamanya untuk Persib Bandung Dianulir dan Dirisak Bobotoh |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.