Liga Inggris

Pendukung Arsenal Murka Lihat Tingkah Jurgen Klopp, Tak Rela Liverpool MainTajam

Seperti yang diketahui bersama, Liverpool dan Arsenal tercatat sebagai tim dengan kekuatan penuh.

Ian Kington / IKIMAGES / AFP
Gelandang Arsenal asal Brazil #11 Gabriel Martinelli (kanan) merayakan dengan gelandang Arsenal asal Norwegia #08 Martin Odegaard (kiri) di samping kiper Liverpool asal Brasil #01 Alisson Becker (tengah) setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan Liverpool di Emirates Stadium di London pada 4 Februari 2024. (Tribunnews.com) 

Di sisi lain, dua gol Erling Haaland membuatnya makin kokoh di puncak bursa top skor dengan 16 gol.

Namun kegembiraan Man City itu hanya berlangsung beberapa jam saja.

Hal itu dikarenakan Liverpool juga berhasil memetik 3 poin penuh saat melawan Burnley dengan skor 3-1.

Tiga gol Liverpool itu dicetak oleh Diogo Jota, Luis Diaz dan Darwin Nunez, sedangkan gol Burnley diukir oleh Dara O'Shea.

Saat ini, Liverpool kokoh di puncak klasemen dengan raihan 54 poin dari 24 laga.

Sedangkan Man City ngekor di bawahnya dengan 52 angka dan masih menyimpan satu laga tunda lagi.

Raihan hasil apik juga diikuti oleh Tottenham Hotspur usai menang dramatis atas tamunya Brighton.

Di babak pertama, Brighton sebenarnya sempat unggul berkat gol dari Pascal Grob melalui penalti (17').

Spurs berhasil comeback pada babak kedua melalui Pape Matar Sarr (61') dan pemain pengganti Brennan Johnson dipenghujung menit akhir (90+6').

Hasil apik ini cukup mengantarkan Spurs naik satu tangga ke posisi empat dengan mengemas 47 poin dan menggeser Aston Villa.

Sedangkan untuk Brighton, kekalahan ini membuatnya tergeser di urutan ke-9 dengan raihan 35.

Baca juga: Liverpool Merana di Kandang The Gunners, Arsenal Libas The Reds 3-1 Diwarnai Cedera dan Kartu Merah

Komentar Klopp Usai Liverpool Dilibas Arsenal, Rekor 15 Laga Tak Terkalahkan Berakhir

Jurgen Klopp memberikan evaluasi bagi Liverpool yang dikalahkan Arsenal.

Kekalahan itu membuat rekor Liverpool tak terkalahkan dalan 15 pertandingan Liga Inggris pun berakhir.

Sejauh ini, Liverpool baru menelan kekalahan dua kali di Liga Inggris musim ini

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved