Dua Pelajar di Majalengka Nekat Kabur Saat Polisi Gelar Razia Knalpot Bising, Terungkap Bawa Celurit

penemuan pelajar yang membawa sajam membuktikan pentingnya upaya kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban

Penulis: Ahmad Imam Baehaqi | Editor: dedy herdiana
ISTIMEWA DOK. HUMAS POLRES MAJALENGKA
Petugas Satlantas Polres Majalengka saat mengamankan dua pelajar yang kedapatan membawa senjata tajam saat razia knalpot bising di Jalan Cirebon - Bandung, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka, Rabu (10/1/2024). 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Ahmad Imam Baehaqi

TRIBUNCIREBON.COM, MAJALENGKA - Dua pelajar di Kabupaten Majalengka nekat kabur saat melihat jajaran Satlantas Polres Majalengka menggelar razia knalpot bising.

Saat itu, para petugas tengah merazia knalpot bising melihat dua pelajar yang berboncengan mengendarai sepeda motor tiba-tiba memutar balik, dan langsung tancap gas.

Baca juga: Berantas Knalpot Bising, Kapolsek Ajak Pelajar SMKN 1 Palasah Jadi Pelopor Keselamatan Lalu Lintas

Namun, dua pelajar itu justru terjatuh, karena menabrak pengendara lain yang melintas di lokasi razia, yakni Jalan Cirebon - Bandung, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka.

Petugas pun tampak langsung mengamankan keduanya, dan memeriksa kelengkapan kendaraan hingga barang bawaannya, kemudian menemukan sebilah celurit dari tasnya.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, mengatakan, kedua pelajar dan barang bukti senjata tajam tersebut langsung diamankan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Menurut dia, penemuan pelajar yang membawa sajam membuktikan pentingnya upaya kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya di Kabupaten Majalengka.

"Saat ini, kedua pelajar yang kedapatan membawa tersebut menjalani pemeriksaan di Unit Reskrim Polsek Sumberjaya," ujar Indra Novianto saat ditemui di Mapolres Majalengka, Jalan KH Abdul Halim, Kecamatan/Kabupaten Majalengka, Rabu (10/1/2024).

Ia mengatakan, pada dasarnya razia knalpot bising yang digelar Satlantas Polres Majalengka bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap ketertiban berlalu lintas.

Namun, temuan pelajar yang membawa senjata tajam membuktikan razia itu berhasil mengungkap kasus yang lebih serius terkait keamanan masyarakat Kabupaten Majalengka.

Pihaknya memastikan, bakal menindak tegas setiap aksi kejahatan yang mengancam keamanan dan kenyamanan masyarakat di wilayah hukum Polres Majalengka.

"Keberhasilan razia ini tidak terbatas hanya pada pengendara yang menggunakan knalpot bising, tetapi berhasil mengungkap potensi tindakan kriminal lainnya," kata Indra Novianto.

Baca juga: Masih Ada Saja Pemotor Bandel di Indramayu yang Pakai Knalpot Bising, Polisi Lakukan Tindakan Tegas

 

Sumber: Tribun Cirebon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved