Gempa Bumi Pangandaran
Pangandaran Kembali Diguncang Gempa, Warga Kaget Sampai Loncat: Guncangan Sangat Kuat
Gempa bumi kembali mengguncang wilayah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Adanya gempa bumi sempat membuat geger sejumlah warga
Laporan Kontributor Tribunjabar.id Pangandaran, Padna
TRIBUNCIREBON.COM, PANGANDARAN - Gempa bumi kembali mengguncang wilayah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.
Adanya gempa bumi sempat membuat geger sejumlah warga di Pangandaran.
Satu warga Desa Babakan Pangandaran, Ani Hasim (45) mengaku sangat kuat merasakan gempa bumi yang sudah terjadi.
"Gempanya dua kali, rieg-rieg. Saya juga kaget, lagi duduk juga langsung ngajleng," ujar Ani saat berbincang bincang dengan Tribunjabar.id di TIC Pangandaran, Minggu (31/12/2023) siang.
Tidak hanya Ani, gempa bumi juga dirasakan oleh banyak orang di Pangandaran dan ramai di group whatsApp Pangandaran.
Informasi yang diterima Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa bumi yang mengguncang wilayah Kabupaten Pangandaran berkekuatan 5.0 dan terjadi pada Minggu (31/12/2023) pukul 11:52:34 WIBÂ
Dengan lokasi koordinat 8.22 lintang selatan (LS) 107.87 bintang timur (BT) atau 90 kilometer barat daya Kabupaten Pangandaran Jawa Barat.
BMKG juga menyebut, gempa bumi berkekuatan 5,0 tersebut terjadi di kedalaman 10 kilometer. *

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.