Melintasi Jalan Rusak, Bupati Cirebon Langsung Telepon Kadis PUTR, Minta Segera Diperbaiki

Kang Imron langsung berhenti saat melintasi jalan rusak di Kabupaten Cirebon. Ia lalu menelepon seseorang.

Penulis: Ahmad Imam Baehaqi | Editor: taufik ismail
Tribuncirebon.com/Ahmad Imam Baehaqi
Bupati Cirebon, Imron Rosyadi, saat meninjau jalan rusak di Jalan Nyi Gede Cangkring, Kecamatan Plered, Kabupaten Cirebon, Senin (13/3/2023). 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Ahmad Imam Baehaqi

TRIBUNCIREBON.COM, CIREBON - Iring-iringan mobil berpelat E 1 H tampak tiba-tiba berhenti saat melintasi Jalan Nyi Gede Cangkring, Kecamatan Plered, Kabupaten Cirebon, Senin (13/3/2023).

Bupati Cirebon, Imron Rosyadi, terlihat turun dari mobil tersebut dan langsung mengecek kondisi jalan yang terlihat rusak dan dipenuhi bebatuan.

Saat itu, ia pun tampak berjalan kaki menyusuri jalan tersebut dan berbincang dengan sejumlah warga yang ditemui di sepanjang jalan itu.

Tak berapa lama, Imron terlihat meminta ponsel ke ajudannya, kemudian langsung menelepon seseorang dan menyampaikan kondisi jalan yang memprihatikan itu.

"Halo, ini saya lewat Jalan Nyi Gede Cangkring, Plered, kondisinya rusak parah, segera diperbaiki, ya," ujar Imron Rosyadi saat berbincang dengan orang yang ditelepon tersebut.

"Iya, Pak, sebentar lagi tahap lelang, kemudian langsung diperbaiki, paling lambat satu hingga dua bulan ke depan," kata suara laki-laki yang menjawab telepon itu.

Imron pun menjawab, "Oke, jangan lama-lama, ya, jalannya rusak parah, ini membahayakan bagi masyarakat yang melintas, terima kasih."

Ia pun tampak langsung menutup telepon tersebut dan kembali berjalan kaki sambil meminta para pengendara yang melintas untuk berhati-hati.

Rupanya, saat itu Imron baru saja menelepon Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Cirebon, Iwan Rizki.

Sesekali ia juga terlihat berjongkok dan mengambil batu-batu yang berukuran cukup besar kemudian melemparnya keluar badan jalan agar tidak membahayakan.

Imron yang hendak melaksanakan monitoring UMK 2023 di PT Hi-Lex Cirebon, Kecamatan Plered, Kabupaten Cirebon, itu, sengaja berhenti untuk mengecek kondisi jalan.

"Tadi lewat jalan ini, dan sengaja berhenti untuk mengecek kondisi jalan yang rusak, dari warga juga meminta segera diperbaiki," kata Imron Rosyadi.

Ia menyampaikan, ruas jalan itu akan diperbaiki Pemkab Cirebon melalui DPUTR Kabupaten Cirebon, sehingga lebih aman dan nyaman dilintasi pengendara.

Pihaknya menegaskan, perbaikan ruas Jalan Nyi Gede Cangkring tersebut menjadi program prioritas Pemkab Cirebon untuk dilaksanakan secepatnya.

Baca juga: Pastikan Karyawan Digaji Sesuai UMR, Bupati Cirebon Datangi Sejumlah Perusahaan

Sumber: Tribun Cirebon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved