Jago Dansa, 2 Siswa Ini Disebut Generasi Perusak Bangsa, Ternyata Sumbang 3 Medali Emas

Dua siswa SMP yang tengah berdansa itu disebut netizen sebagai generasi perusak bangsa.

ig
Siswa SMP Berdansa di Sekolah, Disebut Generasi Perusak Bangsa 

TRIBUNCIREBON.COM - Viral di media sosial soal video yang menunjukan anak laki-laki dan perempuan terlihat lincah berdansa bersama.

Diketahui kedua anak tersebut masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Video tersebut viral sekaligus mengundang banyak komentar dari netizen.

Rupanya banyak dari mereka yang membully aksi siswa SMP tersebut, tanpa mengetahui jelas asal usulnya.

Dua siswa SMP yang tengah berdansa itu disebut netizen sebagai generasi perusak bangsa.

Tak hanya itu, banyak dari mereka yang menyebut jika keduanya dipengaruhi budaya asing.

"Generasi Muda muslim sudah mulai dipengaruhi dgn budaya asing."

"Kenapa Rakyat masih terlena...melihat generasi penerus Bangsa di Rusak seperti ini...,"

Viral di media sosial, pihak sekolah lantas buka suara.

Baca juga: Perempuan Viral Bunda Corla Tiba di RI, Diserbu Fans, Langsung Gelar Meet and Greet di 3 Kota Ini

Baca juga: 12 Siswa SMP dan SMA Ikuti Kemah Sastra di Bandung, Dilatih Menulis dan Membaca Karya Sastra Sunda

SMP Negeri 1 Ciawi, Bogor, Jawa Barat menyampaikan klarifikasi terkait viralnya video dua siswa tersebut.

Pihak sekolah membenarkan kedua siswa yang berdansa dengan lincah itu adalah muridnya.

Sayang, bullyan yang diberikan netizen sebagai generasi perusak bangsa kepada dua siswa tersebut sirna.

Pasalnya, dua siswa SMP itu merupakan atlet olahraga dansa atau yang lebih dikenal dengan sebutan dance sport.

Adapun, kini keduanya berhasil meraih medali emas pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2022 lalu.

Tak tanggung-tanggung, mereka berhasil menyumbangkan tiga medali emas untuk Kabupaten Bogor.

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved