Hari Libur Waisak, 21 Ribu Kendaraan Melintasi Ruas Tol Cipali, Ada Pengalihan Kendaraan Sumbu 3
Sebanyak 21 ribu kendaraan melintasi ruas Tol Cipali melalui GT Palimanan, Cirebon pada momen hari libur Waisak
Penulis: Eki Yulianto | Editor: Machmud Mubarok
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto
TRIBUNCIREBON.COM, CIREBON - Sebanyak 21 ribu kendaraan melintasi ruas Tol Cipali melalui GT Palimanan, Cirebon pada momen hari libur Waisak, Senin (16/5/2022).
Kendaraan yang melintas didominasi mobil pribadi yang mengarah ke Jakarta dan sekitarnya.
General Manager Operation Astra Tol Cipali, Suyitno mengatakan, kendati demikian ruas Tol Cipali masih terpantau ramai lancar.
Baca juga: Saat Hujan Deras, Kapolres Majalengka Turun Langsung Atur Lalu Lintas di Tol Cipali
Dalam catatannya, hingga Senin siang tadi, sebanyak 21.739 kendaraan melintas di ruas tol yang dikelolanya.
"Ada 21.739 kendaraan yang melintas di hari libur Waisak ini. Kebanyakan di jalur B sebanyak 12.585 dan jalur A 9.154," ujar Suyitno melalui keterangan resminya, Senin (16/5/2022).
Sementara, sejak hari Jumat-Minggu, 13-15 Mei 2022 tercatat kendaraan yang melintas lebih banyak.
Pada Jumat (13/5), ada sebanyak 58.525 kendaraan (13/5), 65.891 kendaraan pada Sabtu (14/5) dan 66.877 kendaraan pada Minggu (15/5).
"Sedangkan data sementara yang melintas di ruas Tol Cipali sebesar 79 ribu kendaraan (13/5), 86 ribu kendaraan (14/5) dan 87 ribu kendaraan (15/5)," ucapnya.
Adapun, sambung dia, sesuai diskresi kepolisian wilayah Subang, sejak pukul 12.00 WIB tadi, diberlakukan pengalihan lalu lintas untuk sumbu tiga ke atas.
Pengalihan itu diberlakukan bagi kendaraan yang akan memasuki jalur tol melalui GT Subang dan GT Kalijati.
"Kendaraan yang akan memasuki jalur tol melalui GT Subang dan Kalijati diarahkan menuju jalan arteri," jelas dia.
Astra Tol Cipali mengimbau kepada para pengguna jalan, untuk tetap berhati-hati dan jaga jarak aman dalam berkendara dengan batas kecepatan minimal 60 KM per jam dan batas maksimal 100 KM per jam.
Pada saat kondisi hujan batas kecepatan maksimal 70 KM per jam.
"Apabila terdapat keadaan darurat, para pengguna jalan dapat menghubungi Traffic Monitoring Center (TMC) Astra Tol Cipali pada nomor call center 260 7600 600 dan petugas layanan lalu lintas ASTRA Tol Cipali senantiasa siaga 24 jam.