Persib Mania

Skuad Maung Bandung Kini Dihuni Banyak Pemain Muda, Ini Kata Yudi Guntara

Persib Bandung terus berbenah untuk mempersiapkan skuad terbaik untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim depan

IG Persib
Kakang Rudianto disambut Beckham Putra dan Esteban Vizcarra setelah mencetak gol untuk Persib Bandung ke gawang Persikabo. 

Laporan wartawan TribunJabar.id, Cipta Permana.

TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG - Persib Bandung terus berbenah untuk mempersiapkan skuad terbaik untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim depan. 

Beberapa talenta muda hasil binaan Diklat dan Akademi Persib pun mulai didatangkan kembali, untuk mengisi slot kosong di skuad Maung Bandung. 

Tercatat, ada sebelas pemain Persib Bandung saat ini yang memiliki usia di bawah 24 tahun. 

Situasi ini pun memberikan sinyal positif bagi masa depan Maung Bandung sebagai tim profesional, yang bertekad menjadi tim dengan program pembinaan berkelanjutan.

Membangun pondasi tim dan menjadi model klub profesional, sebagai upaya untuk meraih prestasi setiap musim, menjadi target yang dimiliki oleh juru taktik Persib Bandung, Robert Rene Alberts saat menerima pinangan tim Pangeran Biru pada 2009 lalu.

"Kami mematok target yang tinggi. Kami tim yang tentunya memasang target untuk menjadi juara. Tapi di waktu yang sama, kami harus membangun fondasi untuk klub supaya di masa yang akan datang, kami bisa menjadi klub profesional," ujarnya beberapa waktu lalu.

Seperti halnya di Belanda, di mana Ajax Amsterdam, lanjutnya menjadi akademi yang terkenal dan melahirkan pemain-pemain talenta yang mereka produksi hingga tersebar membela klub di liga-liga top.

"Sama halnya dengan Persib, kami melihat masa depan, bukan hanya menjadi juara tapi pada akhirnya menjadi model klub profesional," ucapnya.

Kabar terbaru Persib Bandung mengumumkan pemain rekrutan baru pada Selasa (26/4/2022). Dia adalah pemain bek sayap asal Sukabumi, Eriyanto.
Kabar terbaru Persib Bandung mengumumkan pemain rekrutan baru pada Selasa (26/4/2022). Dia adalah pemain bek sayap asal Sukabumi, Eriyanto. (Twitter Persib Bandung)

Menanggapi hal tersebut, mantan pemain Persib yang juga pengamat sepakbola, Yudi Guntara mengatakan, dirinya sepakat dan mengapresiasi keinginan dari Robert Rene Alberts tersebut.

"Keinginan itu (Robert Rene) kalau menurut saya sangat bagus dan memang prosesnya harus begitu. Jadi klub itu harus mampu selalu melahirkan bintang-bintang dari hasil binaan dari daerahnya (Jawa Barat)," ujarnya saat dihubungi melalui telepon, Rabu (27/4/2022).

Akan tetapi, menurutnya Persib belum bisa disejajarkan dengan Ajax Amsterdam, seperti yang diibaratkan oleh Robert. Sebab, di Ajax, selain program dan model pembinaannya yang sudah jalan dan didukung oleh fasilitas yang bagus. 

Namun, di Persib, kendala ketersediaan fasilitas latihan mandiri yang belum ada, turut berdampak pada terhambatnya program pengembangan berkelanjutan dari para pemain Diklat dan Akademi Persib.

Dengan demikian, tidak heran para pemain muda Persib Bandung harus mencari pengalaman dan menunjukkan kualitasnya terlebih dulu di luar Jawa Barat, untuk mendapatkan kesempatan bermain di tim utama Maung Bandung.

"Pembinaan di luar negeri, seperti Ajax sudah jalan dan sudah bagus, fasilitas dan lainnya juga sudah ok. Nah inilah yang belum berjalan, bahkan dimiliki oleh Persib saat ini. Fasilitas untuk latihan Persib sendiri aja belum ada , bagaimana memikirkan diklat akademinya," ucapnya. 

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved