Persibmania

Persib vs Persija, Viking Alengka Optimistis Maung Bandung Menang: GBLA Angker

Persib Bandung kontra Persija Jakarta pada pekan ke-17 Super League 2025/2026 akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api

Tribuncirebon.com/Ahmad Imam Baehaqi
VIKING ALENGKA - Viking Alengka Majalengka saat bersorak merayakan kemenangan Persib Bandung dalam nobar di di Kasungka Food, Jalan Letkol Abdul Gani, Kecamatan/Kabupaten Majalengka, Jumat (24/1/2025) 
Ringkasan Berita:
  • Persib Bandung kontra Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (11/1/2026), akan menjadi laga yang menyita perhatian pecinta sepak bola Tanah Air
  • Pertandingan yang berjuluk 'El Clasico Indonesia' ini bukan sekadar adu gengsi, tetapi juga penentuan penting di papan atas klasemen
  • Kemenangan atas Persija akan membuka peluang Persib Bandung menjadi juara paruh musim sekaligus menjaga posisi puncak hingga akhir kompetisi

 

Laporan Adim Mubaroq 


TRIBUNCIREBON.COM, MAJALENGKA - Persib Bandung kontra Persija Jakarta pada pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (11/1/2026), akan menjadi laga yang menyita perhatian pecinta sepak bola Tanah Air.


Pertandingan yang berjuluk 'El Clasico Indonesia' ini bukan sekadar adu gengsi, tetapi juga penentuan penting di papan atas klasemen.

Kemenangan atas Persija akan membuka peluang Persib Bandung menjadi juara paruh musim sekaligus menjaga posisi puncak hingga akhir kompetisi.

Baca juga: Prediksi Skor Persib Bandung Lawan Persija Jakarta, Bobotoh Majalengka: Maung Menang, Ramon Hattrick


Ketua Viking Alengka, Babam Arturohman menyatakan optimisme tinggi terhadap peluang Maung Bandung saat bermain di hadapan pendukungnya sendiri.


“Bismillahirrahmanirrahim. Harapan semua Bobotoh, Persib bisa menaklukkan Persija di GBLA supaya bisa jadi juara paruh musim, dan semoga memimpin klasemen sampai akhir kompetisi,” ujar Babam saat dihubungi, Jumat (9/1/2025). 


Meski optimistis, Babam mengingatkan bahwa Persija Jakarta bukan lawan yang bisa dipandang sebelah mata. Menurutnya, kekuatan Macan Kemayoran musim ini patut diwaspadai.


“Tapi harus diwaspadai juga. Jujur, skuad Persija di musim kali ini adalah skuad yang mampu memberikan tekanan kepada Persib dalam mempertahankan gelar juara. Harus diakui juga Persija tahun ini sangat berbahaya,” katanya.


Namun demikian, Babam menilai Persib memiliki modal kuat untuk mengamankan kemenangan.

Tren positif saat bermain di kandang serta catatan pertemuan beberapa musim terakhir menjadi faktor pembeda.

Baca juga: Bukan Lorong ke Mekkah, Juru Kunci Ungkap Makna Lubang Viral di Makam Sunan Gunung Jati Cirebon


“Alhamdulillah, tren Persib main di GBLA sangat apik, dan secara head to head dalam beberapa tahun ini lebih unggul dari Persija. Jadi saya optimis, lawan Persija Persib dapat meraih 3 poin,” tegasnya.


Babam menyebutkan, atmosfer GBLA yang dikenal angker bagi tim tamu diharapkan kembali menjadi kekuatan tambahan bagi Persib. 


"Dukungan penuh Bobotoh kami yanin akan mampu mendorong Maung Bandung tampil maksimal demi mengamankan kemenangan krusial di laga sarat gengsi ini," pungkasnya.

Sumber: Tribun Cirebon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved