Bukan Susu Beruang, Minuman dan Makanan Menurut Ahli Ini Ternyata Ampuh Lindungi Diri dari Covid-19

Berikut dia makanan dan minuman selain susu yang dapat meningkatkan imunitas untuk mencegah virus corona 

Freepik
Ilustrasi Covid-19. 

TRIBUNCIREBON.COM- Belum lama ini, sempat beredar video panic buying di salah satu pusat perbelanjaan di Indonesia.

Dalam video yang viral itu, tampak banyak orang memperebutkan stok susu kalengan, hingga harus saling dorong dan sikut satu sama lain.

Fenomena Panic buying itu didorong oleh isu yang beredar di masyarakat.

Dalam isu yang ternyata hanyalah misinformasi tersebut, dikatakan susu kaleng merek tertentu dapat mencegah paparan Covid-19.

Akibatnya, banyak orang memburu merek susu kaleng tersebut hingga terjadi kelangkaan stok di sejumlah tempat.

Faktanya, tak harus mengonsumsi susu dari merek tertentu untuk mendapatkan manfaatnya.

Dikutip dari KOMPAS.com, menurut dosen Program Studi Gizi Kesehatan Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (UGM), Lily Arsanti Lestari, mengonsumsi susu memang benar adanya dapat meningkatkan imunitas.

Susu memang mengandung protein seperti whey, lactoferin, laktalbumin, dan asam-asam amino esensial yang sangat dibutuhkan oleh tubuh.

Namun, bukan berarti hanya suatu merek susu yang spesifik yang dapat memberikan manfaat tersebut.

Susu dari merek lainnya pun boleh dikonsumsi untuk menjaga imunitas tubuh selama masa pandemi.


Ternyata bukan hanya susu sapi yang dapat menjaga kekuatan kekebalan tubuh.

Banyak makanan lainnya yang juga kaya nutrisi dan terbukti dapat menjaga kesehatan secara umum.

Tak hanya melindungi tubuh dari Covid-19, makanan-makanan tersebut juga melindungi tubuh dari penyakit lainnya akibat virus, bakteri, dan radikal bebas.

Dilansir dari Healthline, Berikut dia makanan dan minuman selain susu yang dapat meningkatkan imunitas untuk mencegah virus corona 

Baca Juga: Pekan ASI Sedunia 2021, Ini Cara Mendukung Ibu Menyusui saat Vaksin Covid-19

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved