Polres Indramayu Turut Serta Dalam Rapat Kesiapan SPPG Program Makan Bergizi Gratis

Polres Indramayu Polda Jabar turut serta dalam rapat koordinasi kesiapan Launching Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) melalui program MBG

Dok Polres Indramayu
RAPAT KOORDINASI - Rapat koordinasi kesiapan Launching Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) melalui Program Makan Bergizi Gratis (MBG) 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Handhika Rahman

TRIBUNCIREBON.COM, INDRAMAYU - Menjelang peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Polres Indramayu Polda Jabar turut serta dalam rapat koordinasi kesiapan Launching Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) melalui Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang direncanakan serentak di 79 titik SPPG se-Indonesia.

Rapat ini diikuti secara daring melalui sarana Zoom Meeting yang dipimpin oleh Karorenmin Irwasum Polri, Brigjen Pol Ucu Kuspriyadi, Jumat (9/5/2025) pukul 13.30 WIB.

Polres Indrmayu sendiri mengikuti rapat di Aula Patriatama, dalam kegiatan ini, dihadiri Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, bersama Ketua Bhayangkari Cabang Indramayu, Rini Ari Setyawan, Kepala SPPG, Hesekiel Joewin Glenn Kevin Sinaga, serta para pejabat utama Polres, pengurus Bhayangkari, ahli gizi, dan akuntan pendukung program.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan seluruh unsur siap menyambut Launching Nasional SPPG Program MBG Yayasan Kemala Bhayangkari yang akan datang.

Rapat koordinasi kesiapanVVS
RAPAT KOORDINASI - Rapat koordinasi kesiapan Launching Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) melalui Program Makan Bergizi Gratis (MBG)

Dalam rapat ini dibahas hal teknis seperti kesiapan fasilitas, penjadwalan, pemenuhan logistik, administrasi serta peran masing-masing personel dan pihak pendukung.

“Kami ingin memastikan bahwa pelaksanaan launching SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari berjalan lancar,” ujar Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kasie Humas, AKP Tarno.

AKP Tarno mengatakan, rapat berjalan kondusif dan menghasilkan beberapa poin penting sebagai langkah awal menuju peluncuran resmi program di hari dan waktu yang akan ditentukan kemudian. 

Sumber: Tribun Cirebon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved