Tahun Baru 2025
Daftar Libur Panjang Januari 2025 Ada Hari Libur Nasional, Long Weekend Selama 5 Hari
Lantas, penasaran dengan rincian tanggal merah dan cuti bersama yang berdekatan di bulan Januari 2025 tersebut?
Penulis: Sartika Harun | Editor: Sartika Rizki Fadilah
TRIBUNCIREBON.COM - Berikut Ini disajikan informasi Kalender Januari 2025, Ada 5 Hari Libur Beruntun, Ini Rincian Tanggalnya.
Tribuners, di Tahun Baru 2025 yang sebentar lagi akan segera datang, membuat masyarakat Indonesia penasaran perihal hari libur yang terdapat di bulan Januari alias bulan pertama di tahun 2025.
Karena, bukan hanya karena awal tahun baru yang penuh semangat, tetapi juga karena banyaknya tanggal merah dan cuti bersama yang berdekatan, memungkinkan libur panjang yang sangat ideal untuk berwisata atau sekadar bersantai bersama keluarga lho.
Pasalnya, jika libur Natal dan Tahun Baru 2025 kamu belum puas, kamu bisa melanjutkan liburan seru bersama anggota keluarga di bulan Januari 2025 nanti.
Lantas, penasaran dengan rincian tanggal merah dan cuti bersama yang berdekatan di bulan Januari 2025 tersebut? Berikut ini dia informasi selengkapnya.
Baca juga: Kalender Hijriyah dan Kalender Masehi 2025 Lengkap dengan Penanggalan Hijriyah
Jumlah Hari Libur dan Cuti Bersama Januari 2025
Pada tahun 2025, pemerintah telah menetapkan total 27 hari libur, yang terdiri dari 17 hari libur nasional dan 10 hari cuti bersama.
Dari jumlah tersebut, di bulan Januari 2025 menghadirkan empat tanggal merah, termasuk libur nasional dan cuti bersama.
Berikut adalah daftar tanggal merah di Januari 2025:
- Rabu, 1 Januari 2025: Tahun Baru 2025 Masehi
- Senin, 27 Januari 2025: Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW
- Selasa, 28 Januari 2025: Cuti Bersama Tahun Baru Imlek
- Rabu, 29 Januari 2025: Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili
Lima Hari Libur Beruntun di Akhir Januari 2025
nah Tribuners, keistimewaan bulan Januari 2025 ini ternyata memiliki kombinasi tanggal merah dan akhir pekan yang menciptakan libur panjang selama lima hari berturut-turut.
| CEK Kalender Januari 2025, Ada Libur Panjang Akhir Bulan, Memperingati Isra Miraj dan Imlek |
|
|---|
| Kalender Januari 2025 Siap-siap Ada Libur Panjang Akhir Bulan Peringati Isra Miraj dan Imlek |
|
|---|
| Dulu Gemerlap, Kini Sepi: Kholik dan Kehangatan Gronggong Cirebon di Malam Tahun Baru |
|
|---|
| Kalender Januari 2025 Format PDF Lengkap dengan Tanggal Merah, Cuti Bersama, Libur Nasional |
|
|---|
| Kalender Januari 2025 Tersedia Informasi Soal Tanggal Merah, Cuti Bersama Januari-Desember |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/cirebon/foto/bank/originals/Download-Kalender-2025-Lengkap-Beserta-Tanggal-Merah-Libur-Nasional-dan-Cuti-Bersama.jpg)