Kuliner Indramayu
Kisah Bilqis, Ibu Muda di Indramayu yang Dapat Cuan Rp 3-5 Juta Per Hari Gara-gara Sushi
Dalam waktu dua jam, sushi yang dijual Bilqis habis dibeli oleh konsumen.
Penulis: Handhika Rahman | Editor: taufik ismail
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Handhika Rahman
TRIBUNCIREBON.COM, INDRAMAYU - Balqis Siti Fauzziyyah Nuraida (25), ibu muda asal Desa Pabean Udik, Kecamatan/Kabupaten Indramayu mencari pundi-pundi uang sendiri untuk ikut membantu ekonomi keluarga.
Perjuangannya kini berbuah manis. Ia sukses menjalani bisnis jualan Sushi Parasmanan Imy.
Kedai sushi yang berlokasi di areal Alun-alun Puspawangi Indramayu itu viral.
Para pembeli bahkan rela antre hingga berjam-jam.
Seluruh dagangan Balqis biasanya habis hanya dalam waktu 1-2 jam saja dengan omzet yang bisa diraih mencapai Rp 3-5 juta per hari.
Viralnya sushi dagangan Balqis sendiri tidak terlepas dari dirinya yang aktif promosi dengan memanfaatkan media sosial.
Balqis menceritakan, bisnis ini padahal awal mula ia jalani hanya karena untuk mengisi waktu luang sebagai ibu rumah tangga.
“Di rumah, kan, enggak ada kerjaan, akunya BT kalau enggak ada kerjaan, jadinya jualan saja,” ujar dia kepada Tribuncirebon.com, Senin (5/8/2024).
Balqis menceritakan, ia pun mencari ide untuk berjualan hingga terpikir untuk berjualan sushi.
Jajanan khas negara Jepang dengan konsep parasmanan ini menurutnya belum ada di Indramayu.
Ia pun memberanikan diri untuk mencoba peluang tersebut.
Bisnis Sushi Parasmanan Imy ini pun sebenarnya baru ia geluti. Balqis membuka lapak sejak Desember 2023 lalu, kala itu ia berjualan di areal Sport Center Indramayu.

Kemudian pada Maret 2024 atau saat bulan Ramadan pindah ke Alun-alun Puspawangi Indramayu.
“Alhamdulillah dari awal buka sudah ramai,” ujar dia.
Kisah Elly di Indramayu, Awalnya Pegawai Biasa, Kini Jadi Bos Cilok Kuah, Omzetnya Rp 3 Juta Sehari |
![]() |
---|
Manis Kenyalnya Kue Geblog, Kue Khas Indramayu yang Selalu Bikin Pembeli Datang Lagi, Datang Lagi |
![]() |
---|
Nikmatnya Makan Cumi Bakar di Tengah Sawah Indramayu, Cocok Untuk Isi Waktu Saat Libur Tahun Baru |
![]() |
---|
Tempat Cari Makanan Enak di Indramayu, Ada di Pusat Kota, Berpemandangan Sungai |
![]() |
---|
Kedai Sushi Viral di Indramayu, Pembeli Harus Antre Berjam-jam untuk Bisa Dapat Pesanan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.