Persibmania
Persib Beri Kode, Unggah Ciro Tunjuk Seseorang, Bobotoh Sebut DD, Jajang Mulyana dan Pemain Persija
Postingan Persib Bandung yang memuat foto Ciro Alves menurut bobotoh itu adalah kode.
Penulis: taufik ismail | Editor: taufik ismail
TRIBUNCIREBON.COM, CIREBON - Persib Bandung mengunggah postingan di media sosial.
Bobotoh menganggapnya sebagai kode rekrutan Maung Bandung pertama di bursa transfer musim ini.
Unggahan itu dilakukan Persib Bandung Sabtu (22/6/2024).
Dalam foto terlihat Ciro Alves tengah menunjuk seseorang.
Ada emoticon jari yang tengah menunjuk dan wajah orang yang penasaran di postingan tersebut.
Bagi sejumlah bobotoh postingan ini dianggap sebuah kode.
Menurut mereka akan ada rekrutan baru yang diumumkan dalam waktu dekat.
Ada yang mengartikan jika jari telunjuk itu Ciro tengah menunjuk teman duetnya dulu di Persikabo 1973.
Pemain itu adalah Dimas Drajad.
Ada juga yang mengartikan itu simbol huruf J.
Sehingga pemain yang akan datang ke Persib Bandung adalah Jajang Mulyana.
Sebagian bobotoh menafsirkan simbol jari itu merujuk ke klub Persija Jakarta.
Jadi pemain baru Maung Bandung nantinya adalah pemain dari Macan Kemayoran.
Mana yang benar? Itu menjadi tanda tanya.
Namun kin Persib Bandung memang tengah dikaitkan dengan tiga pemain Persija Jakarta di bursa transfer Liga 1 2024/2025.
| Barba Ungkap Modal Apik Persib Untuk Kalahkan Bali United, Singgung Soal Kekuatan Lini Pertahanan |
|
|---|
| Jadwal Persib di Bulan November 2025, Terdekat Lawan Bali United dan Selangor FC |
|
|---|
| Bali United vs Persib Bandung, Bobotoh Dilarang Datang ke Stadion Kapten I Wayan Dipta |
|
|---|
| Bursa Transfer, Persib Masih Ngebet Datangkan Pemain Baru, Musim Ini Maung Disokong Belasan Sponsor |
|
|---|
| Ramon Tanque Cari Pelampiasan di Laga Persib Bandung Lawan Bali United |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.