Persibmania

Tak Hanya Persib Bandung, Sosok Pemain Jepang Ini Juga Mulai Diincar Persebaya Surabaya

Lantas, bagaimana kans Persib Bandung dalam merealisasikan transfer kedatangan Daisuke Sakai musim depan?

Penulis: Sartika Harun | Editor: Dwi Yansetyo Nugroho
tribun
Daisuke Sakai 

TRIBUNCIREBON.COM - Kabar mengejutkan datang dari sepak bola Indonesia.

Tak hanya Persib Bandung, ternyata Persebaya Surabaya juga dikabarkan tengah mengincar pemain asal Jepang, Daisuke Sakai, untuk memperkuat lini depan mereka di Liga 1 musim 2024/2025.

Ini sekaligus menjadi perbincangan hangat di kalangan pencinta sepak bola Tanah Air, terutama setelah sosok Gabriel Budi, agen pemain yang memiliki hubungan erat dengan Persebaya.

Baca juga: Profil Silverio Junio, Salah Satu Pemain Asing Incaran Persib Jebolan Liga Portugal, Ini Sosoknya

Kedapatan mengikuti akun Instagram Daisuke Sakai. Aksi ini menimbulkan spekulasi bahwa Persebaya serius ingin mendatangkan mantan pemain Kerala Blasters tersebut.

Isu mengenai kedatangan Daisuke Sakai ke Indonesia sebenarnya sudah beredar sejak beberapa waktu lalu. Banyak yang menduga bahwa pemain Jepang ini akan bergabung dengan Persib Bandung, namun kabar tersebut segera dibantah.

Akun Instagram @gosball menyebutkan bahwa meskipun Sakai akan bermain di Indonesia, klub yang akan dibelanya bukanlah Persib Bandung. Hal ini membuka peluang besar bagi klub lain untuk mengamankan jasa pemain berusia 27 tahun tersebut.

Baca juga: Profil Syahrian Abimanyu, Salah Satu Pemain Kunci Persija Jakarta yang Lagi Digoda Persib Bandung

Sementara itu, sejumlah nama pemain baru Persib Bandung juga sudah mulai beredar.

Sebut saja striker Timnas Indonesia Dimas Drajad, bek Borneo FC Silverio Junio hingga pemain asing baru asal Jepang Daisuke Sakai.

Sosok Daisuke Sakai bermain di Liga India sejak 2 September 2023 bersama Kerala Blasters.

Kans Persib Bandung realisasikan kedatangan Daisuke Sakai terbuka lebar.

Baca juga: Profil Aji Kusuma, Salah Satu Pemain Kunci Persija Jakarta yang Lagi Digoda Persib Bandung

Pasalnya, per 1 Juni 2024 lalu, Daisuke Sakai resmi tak diperpanjang oleh Kerala Blasters.

Sehingga saat ini, status Daisuke Sakai resmi tanpa klub.

Dengan kata lain, Maung Bandung bisa mendatangkannya dengan skema cuma-cuma atau bebas transfer.

Berikut daftar calon pemain incaran Persib Bandung di bursa transfer Liga 1 2024 - 2025:

Baca juga: Wilujeng Sumping Bobotoh, Persib Incar Pemain Mahal Portugal, Sebentar Lagi Berjesey Maung Bandung

1. Dimas Drajad (CF)

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved