Persibmania
Jelang Persib Bandung Lawan Bali United di Championship Series Liga 1, Ini yang Dilakukan Maung
Persib Bandung akan menghadapi Bali United di Championship Series. Ini jadwalnya.
TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG - Persib Bandung akan melawat ke markas Bali United, Stdion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, pada pertandingan semifinal pertama Liga 1 2023/2024, 14 Mei 2024.
Sebelum terbang ke Gianyar, Maung Bandung mengagendakan sekali gim internal di Bandung.
Gim internal tersebut merupakan bagian dari rangkaian persiapan Persib Bandung mengarungi championships series.
Program ini dibutuhkan untuk menjaga atmosfer permainan dalam masa persiapan selama 10 hari.
“Kemungkinan akan bermain antarpemain (gim internal) karena saat ini semua tim sudah berlibur,” kata pelatih Persib, Bojan Hodak.
Gim internal bukan hanya untuk menjaga ritme pertandingan tetapi juga kondisi fisik pemain.
“Jadi kami mungkin akan bermain antara pemain di tim dan tidak akan terlalu serius,” ujarnya.
Jadwal Championship Series
PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah resmi merilis jadwal babak Championship Series Liga 1 2023/24.
Babak penentuan juara Liga 1 ini akan dimulai pada 14-15 Mei 2024 dan mempertemukan empat tim terbaik klasemen akhir Regular Series Liga 1 2023/2024.
Jadwal babak Championship Series ini juga telah dikirimkan LIB kepada klub peserta dengan surat bernomor 559/LIB-COR/V/2024.
Berikut adalah jadwal lengkap babak Championship Series BRI Liga 1 2023/24:
Semi final
Leg 1:
14 Mei 2024: Bali United FC vs Persib Bandung
15 Mei 2024: Madura United FC vs Borneo FC Samarinda
| Setelah Kalahkan Bali United, Persib Langsung Jalani Sesi Latihan di 2 Tempat Berbeda |
|
|---|
| Persib Diuntungkan Karena Pemain Bali United Dapat Kartu Merah, Hodak: Kami Bisa Memanfaatkannya |
|
|---|
| Persib Tumbangkan Bali United 1-0, Julio Cesar Singgung Kekuatan Lini Pertahanan Maung |
|
|---|
| Komentar Bojan Hodak Usai Persib Bandung Menang Lawan Bali United, Puji Dua Pemain |
|
|---|
| Kecelakaan Maut di Tanjakan Cae Sumedang, Bus Kecil Terguling, Tiga Orang Meninggal |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.