Piala Liga Inggris

Hasil Drawing Semi Final Carabao Cup, Liverpool vs Fulham dan Middlesbrough vs Chelsea

Liverpool akan berjumpa dengan Fulham untuk memperebutkan tiket ke final Carabao Cup.

Editor: taufik ismail
Twitter Liverpool
Liverpool menang besar 5-1 atas West Ham di perempat final Carabao Cup, Kamis (21/12/2023) dini hari. 

TRIBUNCIREBON.COM - Liverpool melaju ke empat besar Carabao Cup atau Piala Liga Inggris setelah menang telak 5-1 atas West Ham di Anfield, Kamis (21/12/2023) dini hari.

Undian semi final Carabao Cup langsung digelar setelah pertandingan tersebut.

Hasilnya, The Reds akan menghadapi Fulham.

Leg pertama akan dimainkan di Anfield dan pertandingan kedua di Craven Cottage.

Menurut laman resmi Liverpool, pertandingan semifinal masing-masing dijadwalkan pada tanggal 8 Januari dan 22 Januari.

Sementara hasil drawing lainnya mempertemukan Middlesbrough dan Chelsea di pertandingan semi final lain.

Curtis Jones Dua Gol

Liverpool menang besar saat menjamu West Ham di perempat final Carabao Cup atau Piala Liga Inggris.

Bermain di Anfield, Kamis (21/12/2023) dini hari, The Reds menang 5-1.

Liverpool pun berhasil melaju ke semi final Carabao Cup.

Gol pertama Liverpool tercipta di menit 28.

Gelandang Dominik Szoboszlai mencatak gol setelah menerima umpan dari Jarrell Quansah.

The Reds menambah keunggulan di menit 56.

Kali ini giliran gelandang Curtis Jones yang menjebol gawang West Ham.

Ia mencetak gol usai menerima bola dari Darwin Nunez.

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved