Persibmania
Rodriguez Naik Kereta Api dari Jakarta ke Yogyakarta, Kini Sudah Gabung dengan Skuad Persib Bandung
Persib Bandung akhirnya lengkapi kekuatannya untuk mengarungi Liga 1 musim 2023/2024, dengan telah tibanya Alberto Rodriguez Martin di Indonesia
Laporan wartawan Tribunjabar.id, Cipta Permana.
TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG - Persib Bandung akhirnya lengkapi kekuatannya untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2023/2024, dengan telah tibanya Alberto Rodriguez Martin di Indonesia, Kamis (22/6/2023) malam.
Kehadiran Alberto Rodriguez Martin di Indonesia, diketahui dalam unggahan akun Instagram ofisial Persib, yang menampilkan bahwa bek tengah asal Spanyol tersebut, tiba di Bandara Soekarno-Hatta dengan mengenakan kaus merah muda dengan celana pendek hitam, dan sepatu putih sambil mendorong troli berisi tumpukan koper miliknya.
Alberto Rodriguez tampak melanjutkan perjalanannya menuju tim Persib berada dengan menggunakan moda transportasi kereta api untuk menuju Yogyakarta.
Dalam akun Instagram pribadinya, Alberto Rodriguez Martin mengunggah ulah video di akun ofisial Persib, namun ia menuliskan keterangan dalam kolom komentar yang menjelaskan bahwa dirinya telah datang dan siap untuk memperkuat tim Maung Bandung.
"Hallo Bobotoh @albertoguezmartin sudah sampai, Vamos," tulisnya dalam akun @albertoguezmartin, Kamis (22/6).
Dilansir dari laman ofisial Persib, sebelum tiba di Yogyakarta, Alberto Rodriguez Martin harus menempuh penerbangan hampir 24 jam dari Barcelona menuju Bandara Soekarno, Cengkareng, Tangerang, pada pukul 18.25 WIB, dan langsung melanjutkan perjalanan menuju Yogyakarta.
Meskipun mengaku cukup lelah dengan perjalanan panjang dari negaranya, Alberto tampak antusias saat menjejakkan kaki untuk pertama kalinya di Indonesia. Ia pun merasa gembira karena kini menjadi bagian dari keluarga Pangeran Biru.
“Terima kasih atas sambutannya. Setelah menyelesaikan semua persyaratan, akhirnya saya bisa bergabung bersama tim di Indonesia. Itu tentunya membuat saya merasa senang saat ini,” ujar Alberto dilansir dari laman Persib.co.id, Kamis (22/6).
Bek yang sebelumnya memperkuat klub kasta 2 Liga Spanyol, CD Lugo ini dijadwalkan segera menjalani rangkaian latihan dalam tur pramusim tim di Yogyakarta (*)

Baca juga: Skuad Persib Bandung Kini Lengkap, Bek Jangkung Asal Spanyol Akhirnya Tiba, Ini Penampakannya
Teka-teki Wiliam Marcilio di Laga Persib Bandung Lawan Arema FC, Akankah Dimainkan? |
![]() |
---|
Prediksi Laga Persib Bandung Lawan Arema FC, Maung Bisa Bawa Poin Penuh dari Kanjuruhan |
![]() |
---|
Hadapi Tim Singa Lagi Setelah Empat Hari, Pelatih Persib Bandung Bidik Kemenangan di Kanjuruhan |
![]() |
---|
Persib Bandung vs Lion City Sailors 1-1, Marc Klok: Kami Main Baik Tapi Hasilnya Tak Baik |
![]() |
---|
Persib Gagal Menang Atas Lion City Sailors, Bojan Hodak Ungkap Kesalahan yang Bikin Kebobolan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.