IC Tamat Tapi Muncul Ikatan Cinta Season 2, Fans Minta Arya Saloka & Amanda Manopo Tetap Ada

Arya Saloka dan Amanda Manopo tak akan tergantikan menjadi pemeran utama Ikatan Cinta Season 2.

ig
Ditinggalkan Penggemar, Rating Ikatan Cinta Anjlok 

TRIBUNCIREBON.COM - Sinetron Ikatan Cinta tampaknya akan segera tamat.

Meski akan segera berakhir, sinetron yang dibintangi Arya Saloka dan Amanda Manopo tersebut akan memulai season baru.

Sayangnya, teka-teki pemeran Ikatan Cinta Season 2 sampai saat ini masih menjadi misteri.

Namun, mencuat kabar jika Arya Saloka dan Amanda Manopo tak akan tergantikan menjadi pemeran utama dalam Ikatan Cinta Season 2.

Belakangan isu perihal akan segera tamatnya Sinetron Ikatan Cinta yang diperankan Amanda Manopo dan Arya Saloka memang tengah ramai beredar.

Meski akan segera berakhir, sinetron yang menceritakan perjalanan asmara Andin dan Aldebaran itu juga disebut - sebut akan memasuki season ke-2.

Baca juga: Rating Ikatan Cinta Membaik, Tapi Andin Pamit ke Aldebaran, Kode Amanda Manopo Pensiun dari IC?

Banyak penggemar setia IC yang tak terima jika Amanda Manopo dan Arya Saloka harus diganti.

Hal ini tak lain lantaran keberhasilan Amanda dan Arya dalam memerankan pasangan suami yang selalu terlihat romantis.

Mendapat banyak protes dari para penggemar, sinyal Arya Saloka tak akan diganti saat Sinetron Ikatan Cinta Season 2 pun muncul.

Sudah tayang lebih dari 1.000 episode, beberapa waktu belakangan isu perihal akan segera tamatnya Sinetron Ikatan Cinta sedang beredar.

Hal ini menyusul jalan cerita yang sudah memasuki gerbang akhir dimana keluarga Andin dan Aldebaran akhirnya bisa berkumpul ditambah dengan Elsa sebagai pemeran antagonis yang telah berubah.

Namun walau akhir cerita Ikatan Cinta sudah dibuat, masih banyak penonton setia yang tak rela sinetron favorit mereka tersebut harus gulung tikar.

Baca juga: Ditinggalkan Penggemar, Rating Ikatan Cinta Anjlok, Sinetron Amanda Manopo Tak Laku?

Arya Saloka ke Ikatan Cinta Tapi Amanda Manopo Tak di Lokasi Syuting, Ternyata Andin Sibuk Ini
Arya Saloka ke Ikatan Cinta Tapi Amanda Manopo Tak di Lokasi Syuting, Ternyata Andin Sibuk Ini (ig)

Alhasil kabar perihal akan adanya Ikatan Cinta Season 2 pun ramai beredar di kalangan para penggemar.

Meski demikian, pemeran utama di Sinetron Ikatan Cinta Season 2 masih menjadi pertanyaan.

Tak sedikit penonton setia yang mendesak agar Arya Saloka dan Amanda Manopo tetap dijadikan pemeran utama lantaran chemistry mereka yang dinilai serasi.

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved