Selebritis
Dewi Persik Jalin Cinta Lokasi dengan Rian Ibram? Kakak Sang Pedangdut Ngaku Belum Kenal
Kakak Dewi Persik, Mas Bin turut menanggapi kabar kedekatan sang adik dengan Rian Ibram.
Penulis: Sartika Rizki Fadilah | Editor: dedy herdiana
TRIBUNCIREBON.COM - Kakak Dewi Persik, Mas Bin turut menanggapi kabar kedekatan sang adik dengan presenter ternama, Rian Ibram.
Seperti yang diketahui, Dewi Persik dikabarkan menjalin kedekatan dengan Rian Ibram.
Hubungan keduanya semakin dekat, kala Dewi Persik dan Rian Ibram disatukan dalam program acara di televisi.
Lantas benarkah Dewi Persik menjalin cinta lokasi dengan Rian Ibram?
Menanggapi hal itu, baik Dewi Persik maupun Rian Ibram belum buka suara.
Sementara itu, kakak Dewi Persik, Mas Bin buka suara mengenai kabar kedekatan Dewi Persik dengan Rian Ibram.
Diakui Mas Bin, dirinya mengungkapkan belum begitu mengenal sosok Rian Ibram.
"Belum, belum tahu saya, belum ketemu," terang Mas Bin, dikutip dari saluran YouTube KH Infotaiment pada Rabu (9/11/2022).
Meski demikian, Mas Bin menyadari jika setiap manusia pasti berjodoh.
"Manusia kan dijodoh-jodohin, bair cepet menikah," kata Mas Bin.
Mas Bin pun tak masalah jika Dewi Perssik dijodohkan dengan siapa pun.
"Nggak masalah dijodohin dengan siapa pun, nggak masalah," kata Mas Bin.
Namun, Mas Bin nampak tak begitu berharap banyak.
Pasalnya sebuah harapan dapat menimbulkan kekecewaan.
"Oh gak ada harapan, harapan itu pasti membuat kecewa. Yang penting melakukan kehidupan dengan baik," jelas Mas Bin.
