Persibmania
Luis Milla Sudah Kantongi Kelemahan Persija, Tapi Persib Bandung Tetap Harus Kerja Keras Saat Duel
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla antisipasi daya ledak lawannya, jelang duel klasik Persib Bandung kontra Persija Jakarta di Stadion GBLA
Laporan wartawan Tribunjabar.id, Cipta Permana.
TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla antisipasi daya ledak lawannya, jelang duel klasik Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion GBLA Kota Bandung, Minggu (2/10/2022).
Tercatat, dalam sepuluh pertandingan terakhir, tim asuhan Thomas Doll meraih enam kemenangan, tiga hasil imbang, dan baru sekali menelan kekalahan.
Bahkan, mantan pelatih tim nasional Indonesia pun tidak ragu untuk memuji kualitas tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut, dan menilai Persija merupakan salah satu tim kandidat juara pada musim ini, karena progres penampilan yang ditunjukkannya.
Baca juga: JELANG Lawan Persija: Akui Pemain Macan Kemayoran Kuat, Mack Klok Tetap Yakin Persib Bisa Menang
"Persija adalah tim yang sangat bagus, memiliki pelatih bagus dan juga pemain yang bagus. Mereka tim yang besar dan kami menghadapi ujian yang berat pekan ini. Tentunya ini menjadi tantangan bagi kami untuk bisa menampilkan kualitas permainan yang lebih bagus dari mereka," ujarnya Jumat (30/9).
Meski demikian, menurutnya Persija bukanlah tim yang tidak dapat dikalahkan, bahkan dirinya bersama tim telah melakukan persiapan dan analisa kekuatan juga kelemahan dari permainan tim asuhan Thomas Doll tersebut.
Hal itu dilakukan, untuk mencari titik lemah Persija yang akan dimanfaatkan para pemainnya.
Hanya saja untuk meraih kemenangan tak cukup hanya menyasar titik terlemah dari Persija saja.
Luis Milla tetap meminta kepada para pemainnya untuk bekerja lebih keras demi memperbesar peluang timnya untuk meraih kemenangan.
"Tentunya, kami harus bekerja dengan keras, bermain untuk menampilkan pertandingan yang sangat bagus, untuk meraih kemenangan. Saya rasa kami punya peluang menang, tapi perlu bekerja keras karena Persija adalah tim bagus," ucapnya.
Tidak hanya para pemain, Ia juga berharap kepada bobotoh, untuk dapat menjadi pemain ke-12 dan ikut membantu tim Persib di laga kontra Persija nanti.
Ia meyakini bahwa spirit dan dukungan yang ditunjukan bobotoh akan sangat bermanfaat, terutama di laga sebesar ini.
"Saya yakin bahwa performa kami juga bagus untuk laga Minggu nanti. Saya harap orang-orang (bobotoh) yang datang bisa menyaksikan memberikan energi positif, karena laga yang menarik melawan Persija karena ini pertandingan besar," katanya (Cipta Permana).