Selebritis
PILU Luna Maya Ngaku Siap Jika Tak Ada Pria yang Menikahinya: Gue Ikhlas
Lama menyendiri, Luna Maya mengaku tak masalah jika sampai saat ini dirinya belum juga menikah.
Penulis: Sartika Rizki Fadilah | Editor: Mumu Mujahidin
Atas hal itu, kini dirinya memutuskan untuk memilih pasangan yang bisa membuatnya bahagia.
"Pernah ngejalanin yang ya udah deh yang penting punya pacar tapi batin nggak happy, cuma nyiksa diri sendiri," jelasnya.
"Pengennya ketemu pasangan yang bisa bikin kita lebih baik dan bahagia," tambahnya.
Lebih dari itu, Luna Maya rupanya sudah bersiap diri jika kedepan dirinya tidak memiliki pasangan.
"Gue udah bersiap diri kalau kita enggak dikasih sama Tuhan.
Gue udah di tahap itu," tutur Luna Maya.
"Gue udah ikhlas kalau memang gue tidak akan mendapatkan kesempatan yang dipunyai banyak orang karena tidak semua orang punya rezeki yang sama,"
"Bukan berarti gue berhenti berusaha ya, tapi toh kalaupun enggak (menikah) gue tidak merasa hidup gue kekurangan sih," pungkasnya.
Baca juga: Ariel NOAH Ngaku Sering Kepo dan Perhatikan Perempuan Ini, Bukan BCL dan Luna Maya?
Luna Maya Akui Punya Pacar Baru, Kini Sedang Kasmaran
Luna Maya mengaku tengah mendekati seorang pria.
Tak tanggung-tanggung, artis sekaligus model tersebut mengaku telah memiliki pacar baru.
Kabar tersebut mencuat lantaran Luna Maya disebut sering liburan di luar negeri bersama.
Menjawab rasa penasaran publik, Luna Maya akhirnya buka suara.
Ia mengisyaratkan bahwa saat ini ada seseorang yang tengah menjalin kedekatan dengannya.
"Soalnya yang jagaian aku itu berharga banget, penuh kehangatan," ungkap Luna Maya dikutip dari YouTube Trans TV Official.
