Hesti Purwadinata Akhirnya Ungkap Alasan Dirinya Diblokir Syahrini, Luna Maya Ajak Tos
Hesti Purwadinata kemudian menjelaskan bahwa kejadian diblokir Syahrini itu sudah sangat lama. Ini alasannya
Setelah kejadian itu, diakui Hesti Purwadinata jika pada akhirnya banyak juga yang ikut memparodikan gaya Syahrini.
"Abis itu kan, yang niru juga banyak, tapi ya udalah aku korban pertama," ujar Hesti Purwadinata.
Biografi:
Raden Hesti Puspitasari Purwadinata atau dikenal Hesti Purwadinata (lahir 15 Juni 1983) adalah seorang model, pembawa acara dan pemeran Indonesia keturunan Sunda, Jawa Barat.
Hesti Purwadinata memulai kariernya dari dunia modeling dengan meraih juara ketiga pada pemilihan Wajah Femina tahun 2005.
Karir:
Hesti Purwadinata mengawali kariernya sebagai presenter dan pemain film.
Di tahun 2005, ia menjadi host dalam acara infotainment Kabar Kabari di RCTI.
Karier presenternya semakin dikenal setelah ia menjadi pembawa acara Tonight Show di NET bersama Vincent Rompies, Desta dan Enzy Storia.
Hesti Purwadinata terkenal dengan tingkah konyolnya saat menjadi presenter atau pembawa acara, yang mampu menghibur penonton dan membuat ia disukai oleh para penonton yang melihat acaranya.
