Liga 1 2021

Tendangan Bebas Marc Klock Jebol Gawang Persipura Jayapura, Persib Unggul Sementara 1-0

Pemain tengan Persib Bandung, Marc Klok, mencetak gol pertama Persib Bandung saat berhadapan dengan Persipura Jayapura

Penulis: Machmud Mubarok | Editor: Machmud Mubarok
Twitter/Persib
Marc Klok sukses mencetak gol. 

TRIBUNCIREBON.COM, GIANYAR - Pemain tengan Persib Bandung, Marc Klok, mencetak gol pertama Persib Bandung saat berhadapan dengan Persipura Jayapura di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (18/2/2022).

Gol itu dicetak pada menit ke-7 melalui tendangan bebas. Tendangan bebas Marc Klok sempat membentur badan salah satu pagar pemain, sehingga melambung ke arah kiri gawang Persipura Jayapura.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, menurunkan starting line up yang cukup mengejutkan saat 1pertandingan menghadapi Persipura Jayapura 

Bruno Cantanhede dan Victor Igbonefo yang dinilai tidak tampil bagus dalam beberapa pertandingan disimoan di bangku cadangan oleh pelatih asal Belanda itu.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung Nanti Malam Lawan Persipura Jayapura, Bruno Masih Dimainkan

Baca juga: Analisis Persib Bandung Vs Persipura oleh Mantan Pemain Persib, Sutiono Lamso

Masih memakai formasi 4-4-2, posisi penjaga gawang diisi oleh Teja Paku Alam. Kiper asal Sumatera Barat itu bakal bahu membahu dengan empat bek sejajar untuk menahan gempuran Mutiara Hitam.

Empat bek yang dimainkan pada laga malam ini adalah Henhen Herdiana, Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers, dan Ardi Idrus. Jupe, sapaan Achmad Jufriyanto mengganti posisi Igbonefo di lini pertahanan.

Di lini tengah, Dedi Kusnandar dipercaya Robert untuk berduet dengan Marc Klok. Keputusan ini menyusul absennya Mohammed Rashid karena akumulasi kartu kuning.

Pada posisi sayap, Febri Hariyadi kembali dipercaya sebagai starter. Sementara di sisi sayap kiri akan diisi oleh Beckham Putra Nugraha.

Baca juga: INGAT Jam Main Persib vs Persipura Tidak Malam Banget!, Bisa Dilihat via Live Streaming, Ini Linknya

Lalu pada pos penyerangan, Robert memasang David da Silva dan Frets Butuan. Ini adalah kali pertama bagi Bruno dicadangkan sejak kedatangannya di Persib pada bursa transfer putaran kedua.

Persib: 4-4-2

Kiper: Teja Paku Alam

Bek: Henhen Herdiana, Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers, Ardi Idrus

Gelandang: Febri Hariyadi, Marc Klok, Dedi Kusnandar, Beckham Putra Nugraha

Striker: David da Silva dan Frets Butuan

Persipura: 4-4-2

Kiper: Fitrul Dwi Rustapa

Bek: David Rumakiek, Donni Monim, Nikson, Yustinus Pae

Gelandang: Ramai Rumakie, Ian Louis Kabes, Nelson Alom, Kristof Yoku

Striker: Ferinando Pahabol dan Fergonzi

Baca juga: Pelatih Persib Bandung Robert Alberts Optimis Maung Bandung Bisa Kejar Arema FC di Peringkat Pertama

Sumber: Tribun Cirebon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved