Persibmania
Jelang Laga Lawan Selangor FC, Julio Cesar Ungkap Kondisi Terkini dan Chemistry Pemain Persib
Persib Bandung melakukan perombakan besar-besaran hampir sekitar 90 persennya merupakan pemain baru
Ringkasan Berita:
- Persib Bandung diisi oleh mayoritas pemain baru untuk mengarungi kompetisi 2025/2026
- Julio Cesar mengungkap kondisi terkini dan chemistry para pemain Persib Bandung
- Kemenangan 5 pertandingan berturut-turut jadi modal apik bagi Persib untuk menghadapi Selangor FC
Laporan Waratawan Tribun Jabar, Lutfi Ahmad Mauludin
TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG- Musim Ini, Persib Bandung melakukan perombakan besar-besaran hampir sekitar 90 persennya merupakan pemain baru.
Bahkan pemain asing yang membawa Persib Bandung juara tak ada yang tersisa semua digantikan oleh pemain baru.
Bahkan, pemain lokalnya pun demikian, awalnya sempat ada yang bertahan, tapi akhirnya beberapa pemain lokal juga dipinjamkan, seperti Dedi Kusnandar, Henhen Herdiana, Zalnando, Adzikry dan lainnya.
Di awal kompetisi permainan Persib Bandung belum terlihat sebab dihuni banyak pemain baru, sehingga butuh adaptasi untuk membangun kekompakan dan chemistry antar pemain.
Baca juga: Kondisi Terkini Pemain Persib Bandung Jelang Laga Melawan Selangor FC
Belakangan kekompakan tim Maung Bandung sudah terlihat, membuat permainannya kokoh saat bertahan dan tajam saat menyerang.
Buktinya di 5 pertandingan terakhir, tim asuhan Bojan Hodak ini meraih kemenangan berturut-turut tanpa kebobolan.
Bek Persib asal Brazil, Julio Cesar mengungkapkan, memang kini timnya diperkuat para pemain baru.
"Tapi kami sudah seperti keluarga dan satu sama lain memiliki relasi yang sangat bagus," ujar Julio Cesar, setelah timnya menumbangkan Bali United 1-0.
Julio Cesar mengatakan, timnya kini sangat dekat satu sama lain dan perlahan, step by step, saat makin mengenal.
"Sehingga permainan kami menjadi lebih baik. Ini bagus karena atmosfer bagus di dalam ruang ganti, itu bagus untuk tim dan perlahan menjadi lebih baik," ujar Julio Cesar.
Adapun pertandingan selanjutnya, Persib akan menghadapi Selangor FC di Malaysia pada AFC Champions League Two, Kamis (6/11/2025).
Kini setelahnya Persib menumbangkan Bali United pada Super League Indoesia 2025/2026, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Sabtu (1/11/2025) tak kembali ke Bandung, tapi berlatih di Bali, lalu terbang ke Malaysia untuk menghadapi Selangor FC.
Baca juga: Jatah Tiket untuk Bobotoh di Laga Selangor FC vs Persib Bandung Sudah Habis, 800 Tiket Ludes
| Kondisi Terkini Pemain Persib Bandung Jelang Laga Melawan Selangor FC |
|
|---|
| Jatah Tiket untuk Bobotoh di Laga Selangor FC vs Persib Bandung Sudah Habis, 800 Tiket Ludes |
|
|---|
| Persib Kalahkan Bali United Saat Tandang, Umuh Muchtar Sebut Perjuangan Pemain dan Doa Bobotoh |
|
|---|
| Pemain Persib Tak Pulang ke Bandung Setelah Lawan Bali United |
|
|---|
| Setelah Kalahkan Bali United, Persib Langsung Jalani Sesi Latihan di 2 Tempat Berbeda |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.