Berita Viral

Sosok Penghina Bharada Muhammad Kurniadi Polisi yang Gugur di Papua, Berambut Cepak dan Wajah Tirus

Gambaran sosok pelaku yang melontarkan komentar tidak pantas atau penghinaan kepada Almarhum Bharada Muhammad Kurniadi Sutio mulai terungkap.

Editor: dedy herdiana
Facebook Asrizal H Asnawi
Bharada Muhammad Kurniadi Sutio gugur dalam kontak tembak dengan KKB Papua 

TRIBUNCIREBON.COM –Gambaran sosok pelaku yang melontarkan komentar tidak pantas atau penghinaan kepada Almarhum Bharada Muhammad Kurniadi Sutio mulai terungkap.

Sosok pelaku penghina polisi yang gugur di Papua ini terungkap setelah polisi berhasil menangkapnya di Aceh, Selasa (28/9/2021).

Dalam video amatir yang beredar di media sosial, tampak seorang lelaki yang mengenakan baju berwarna hitam sedang dalam perjalanan bersama polisi.

//

Baca juga: Almarhum Bharada Muhammad Kurniadi yang Gugur di Papua Dihina di Media Sosial, Begini Kata-katanya

Sosok lelaki yang menjelek-jelekan atau menghina polisi tersebut memiliki ciri-ciri rambut cepak dan muka tirus.

Lelaki tersebut ditangkap atas perlakuannya di media sosial yang mengatakan anggota polisi melakukan sogok.

Diberitakan sebelumnya pemilik akun @harisp85 mendapatkan ribuan komentar perihal dirinya yang diduga melontarkan komentar tak pantas di salah satu postingan.

Namun, pemilik akun tersebut melakukan klarifikasi di akun media sosial miliknya. Ia mengatakan bahwa dirinya di fitnah oleh akun lain.

“Salah lagi di fitnah dan akun orang lain dan nama sama kek saya dan di screen fto saya d edit d post d akun itu dan s teks saya d fb tolong jgan salah faham,” tulis akun @harisp85, Selasa (28/9/2021).

Ia mengatakan bahwa akun asli yang melontarkan komentar tersebut adalah @harismunandar04 dan merasa di fitnah.

Dalam insta story kedua Munandar menampilkan screenshot gambar wajah Munandar lainnya, yang ia sebut sebagai orang menulis komentar tersebut.

Naas pemilik akun @harisp85 menerima hujatan yang ternyata bukan dirinya yang melakukannya.

Saat ini pihak polisi masih menyelidiki kasus ini lebih lanjut.

Sebelumnya, heboh diberitakan ada postingan di media sosial Instagram dengan nama akun Haris Munandar menghina anggota Brimob yang gugur di Papua yakni, almarhum Bharada Muhammad Kurniadi Sutio.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved