Sinetron Ikatan Cinta
Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta, Rabu 11 Agustus 2021, Nino Tak Sudi Memberi Maaf pada Elsa
Kini Elsa datang ke rumah Nino untuk mengikuti reka ulang penusukan Roy yang telah dilakukannya.
TRIBUNCIREBON.COM - Nasib Elsa ditentukan dalam sinetron Ikatan Cinta 11 Agustus 2021.
//
Di sinopsis episode terakhir Ikatan Cinta, Elsa kembali berurusan dengan polisi.
Ia harus menjalani reka ulang penusukan Roy.
Di sisi lain, Nino sudah muak dengan tingkah Elsa dan berniat menceraikannya.
Kini Elsa datang ke rumah Nino untuk mengikuti reka ulang penusukan Roy yang telah dilakukannya.
Saat polisi telepon Nino dan menyampaikan rencana tersebut, Nino minta dilakukan secara tertutup.
Namun Nino kaget saat Elsa tiba di rumahnya, namun di belakangnya ada beberapa wartawan yang datang.
Nino bertanya ke Mama Karina, kenapa banyak wartawan.
Namun Mama Karina bilang jika mungkin wartawan tersebut mengikuti mobil polisi.
Ternyata bukan hanya wartawan, sejumlah warga juga berdatangan untuk melihat Elsa.
Warga dan wartawan berusaha untuk mendekat. Namun dihalangi oleh pihak kepolisian.
Saat itu warga bergosip, jika menantu Mama Karina selalu menjadi pembunuh.
Polisi lalu membawa Elsa masuk ke dalam rumah. Nino serta kedua orangtuanya.
Momen tersebut ingin dimanfaatkan Elsa untuk berbicara dengan Nino.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/cirebon/foto/bank/originals/download-lagu-mp3-tanpa-batas-waktu-ade-govinda-ft-fadly-padi-ost-ikatan-cinta-rcti.jpg)