Puncak Arus Mudik dari Jabodetabek Diprediksi Mulai Besok, Siap-siap Antrean Panjang di Jalan Tol

Arus mudik diprediksi terjadi mulai hari ini sampai 27 Desember 2020. Bima memperkirakan, jumlah kendaraan yang keluar dari Jabodetabek mencapai 842.0

Editor: Machmud Mubarok
Antara
Petugas mengatur lalu lintas kendaraan di ruas jalan tol Cikampek Utama KM 70, Purwakarta, Jawa Barat, Jumat (7/6/2019). PT Jasa Marga (Persereo) Tbk memberlakukan sistem satu arah (one way) sejak pukul 14:05 WIB untuk kendaraan dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta yang dimulai dari gerbang tol Kalikangkung KM 414 hingga gerbang tol Cikampek Utama KM 70 yang rencananya akan diberlakukan hingga Minggu (9/6/2019). 

"Sampai saat ini situasi masih normal dan lancar. Petugas gabungan juga sudah disiagakan di jalur-jalur yang dilalui kendaraan besar itu," ujar M Syahduddi.

Ia menyampaikan, pengalihan arus kendaraan besar itu untuk mengantisipasi kepadatan arus mudik libur Hari Raya Natal 2020.

Skema serupa juga akan diterapkan saat arus baliknya, kendaraan besar dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta akan dikeluarkan melalui GT Palimanan 4.

Selanjutnya kendaraan besar diperkenankan memasuki jalur tol kembali di GT Cikarang Barat untuk meneruskan perjalanannya ke kota tujuan masing-masing.

Bahkan, kebijakan itu pun diberlakukan saat arus mudik Tahun Baru 2021, tepatnya mulai 30 Desember 2020 pukul 00.00 WIB hingga 31 Desember 2020 pukul 24.00 WIB.

"Saat arus balik Tahun Baru 2021 kebijakan ini diberlakukan mulai 2 Januari 2021 pukul 00.00 WIB sampai dengan 4 Januari pukul 24.00 WIB," kata M Syahduddi.

Puluhan Ribu Kendaraan Lewat

Polresta Cirebon mencatat puluhan ribu kendaraan melintasi GT Palimanan Tol Cipali.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol M Syahduddi, mengatakan, puluhan ribu kendaraan itu melintas sejak Operasi Lilin Lodaya 2020 dimulai pada Senin (21/12/2020).

Menurut dia, sejak Senin hingga Rabu (23/12/2020) siang total kendaraan yang melintas mencapai 100 ribuan unit.

Baca juga: Sekolah Tatap Muka Mau Dimulai Januari 2021? Tunggu Dulu, Baca Penjelasan Dokter Kamil Ini

Baca juga: Jadwal Liga Italia, AC Milan Melawan Lazio, Inter Milan Vs Hellas Verona, Berpeluang Jauhi Juventus

Baca juga: Gereja Tertua di Indramayu Minim Hiasan Pernak-pernik Pada Perayaan Hari Raya Natal 2020

"Jumlah tersebut merupakan kendaraan yang melintas dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah maupun sebaliknya," ujar M Syahduddi saat ditemui di Pos Terpadu GT Palimanan Tol Cipali, Kabupaten Cirebon, Rabu (23/12/2020).

Ia mengatakan, kendaraan yang melintasi GT Palimanan Tol Cipali mencapai 56 ribu unit.

Sementara kendaraan dari arah sebaliknya, yakni Jawa Tengah menuju Jakarta, mencapai 44 ribu unit.

Hingga kini, lonjakan volume kendaraan libur Natal dan Tahun Baru 2021 belum terlalu signifikan.

"Lonjakannya belum terlalu signifikan, tapi ada peningkatan dibanding hari biasa," kata M Syahduddi.

Sumber: Kompas.com
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved