Virus Corona
Sekolah Direncanakan Kembali Dibuka, Kemendikbud Masih Koordinasi, Ini Aturan Barunya
Meski demikian, Nadiem menegaskan belum ada kepastian mengenai kapan sekolah akan dibuka kembali.
TRIBUNCIREBON.COM - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ( Kemendikbud) mulai mempersiapkan 'new normal' di dunia pendidikan.
Diberitakan TribunJakarta.com, pihak Kemendikbud mengatakan rencana pembukaan sekolah masih menunggu pertimbangan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.
Nadiem Makarim mengatakan pihaknya terus berkoordinasi terkait hal ini.
"Keputusan kapan, dengan format apa, dan seperti apa, karena ini melibatkan faktor kesehatan, bukan hanya pendidikan, itu masih di Gugus Tugas," ujar Nadiem.
Meski demikian, Nadiem menegaskan belum ada kepastian mengenai kapan sekolah akan dibuka kembali.
"Kami tidak pernah mengeluarkan pernyataan kepastian, karena memang keputusannya bukan di kami," tegas Nadiem.

Menurutnya, saat ini tak diperlukan adanya penyesuaian tahun ajaran/akademik.
" Kemendikbud menilai saat ini tidak diperlukan adanya perubahan tahun ajaran maupun tahun akademik."
"Tetapi metode belajarnya apakah belajar dari rumah atau di sekolah akan berdasarkan pertimbangan Gugus Tugas," tutur Mendikbud.
Panduan Pelaksanaan Sekolah
Membuka kembali ruang pendidikan harus memperhatikan sejumlah hal.
Epidemiolog dr Dicky Budiman M.Sc.PH, PhD (Cand) Global Health Security CEPH Griffith University mengatakan, pelaksanaan pola hidup baru dan pola kehidupan lainnya di berbagai sektor dan tingkatan selama pandemi Covid-19 harus mulai disosialisasikan.
Hal tersebut penting mengingat potensi besar bahwa pandemi ini akan berlangsung lama, bahkan cenderung menjadi endemik.
"Sekaligus saya tidak sependapat dengan adanya pernyataan salah satu lembaga survey pemilu yang menyatakan pandemi ini akan selesai Juni," kata Dicky saat dihubungi Kompas.com, Senin (18/5/2020).