Korea Masters 2025

Jadwal Badminton Korea Masters 2025, Anthony Ginting Hingga Zaki Ubaidillah Akan Tanding

Berikut ini jadwal siaran langsung dan hasil drawing wakil Indonesia di Korea Masters 2025.

|
pbsi.id
KOREA MASTERS 2025 - Anthony Sinisuka Ginting setelah memastikan diri lolos ke semifinal All England 2024. Berikut jadwal bandminton Korea Masters 2025, Anthony Ginting Hingga Zaki Ubaidillah Akan tanding 
Ringkasan Berita:
  • Jadwal siaran langsung dan hasil drawing 11 wakil Indonesia di Korea Masters 2025
  • Indonesia berharap ada juara baru setelah tahun lalu Putri KW yang berhasil menjadi juara Korea Masters tak berpartisipasi di Korea Masters 2025
  • Anthony Ginting Hingga Ni Kadek bakal tampil di Korea Open 2025 yang akan digelar di Iksan City, Korea Selatan

 

TRIBUNCIREBON.COM- Berikut jadwal siaran langsung dan hasil drawing wakil Indonesia di Korea Masters 2025.

Indonesia mengirim 11 wakil di Korea Masters 2025 yang akan digelar di Iksan City, Korea Selatan, 4-9 November.

Tahun ini, Indonesia berharap juara baru setelah Putri Kusuma Wardani (Putri KW) tak ikut mentas pada turnamen BWF Super 300 tersebut.

Tahun lalu, Putri KW sukses menjadi kampiun Korea Masters 2024 setelah menumbangkan wakil China, Han Qian Xi, dengan skor 21-14, 21-14 dalam 39 menit.

Kemenangan Putri KW tersebut menjadi gelar juara yang istimewa baginya karena dia mengukir sejarah sekaligus membalaskan dendamnya atas kekalahan sebelumnya dari Han.

Putri KW menjadi tunggal putri Indonesia pertama yang mampu menyabet gelar juara Korea Masters.

Sejak diselenggarakan pertama kali pada 2007, sektor tunggal putri yang tampil di Korea Masters sebelumnya didominasi wakil-wakil Asia Timur seperti Korea Selatan sendiri, China, dan Jepang.

Putri juga berhasil revans atas Han yang merupakan rival sejak level junior dan pernah dikalahkan 13-21, 22-24 pada semifinal Malaysia International Junior 2018.

Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi akan menjadi satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia yang berlaga pada Korea Masters. Dhinda diharapkan bisa meneruskan pencapaian Putri KW menjadi juara.

Sejumlah pemain muda diturunkan pada Korea Masters yakni tiga pasang muda dari skuad pratama PBSI, Isyana Syahira Meida/Rinjani Kwinnara Nastine, Siti Sarah Azzahra/Az Zahra Ditya Ramadhani, dan Agnia Sri Rahayu/Velisha Christina.

Baca juga: Pemain Persib Tak Pulang ke Bandung Setelah Lawan Bali United

Korea Masters menjadi kesempatan Raymond Indra/Nikolaus Joaquin menapak turnamen dengan level lebih tinggi setelah menjuarai Indonesia Masters II 2025 yang masuk turnamen Super 100.

Raymond/Nikolaus adalah ganda putra yang dibentuk Chafidz Yusuf yang sebelumnya juga sukses menduetkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Pada sektor ganda campuran, Indonesia hanya menurunkan satu pasangan, yakni Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata yang juga baru saja menjuarai Indonesia Masters II 2025.

Moh Zaki Ubaidillah atau Ubed juga akan tampil sebelum memperkuat Indonesia pada SEA Games 2025 di Thailand. Dua pemain senior Indonesia dalam turnamen ini adalah Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Turnamen akan dibuka dengan babak kualifikasi pada Selasa (4/11/2025), mulai pukul 10.00 WIB dan dapat disaksikan melalui vidio.com.

BERIKUT JADWAL SIARAN LANGSUNG KOREA MASTERS 2025

Selasa (4/11/2025)
10.00 WIB: Babak Kualifikasi
14.00 WIB: Babak 32 Besar (Ganda Putra dan Ganda Putri)

Rabu (5/11/2025)
08.00 WIB: Lanjutan Babak 32 Besar

Kamis (6/11/2025)
10.00 WIB: Babak 16 Besar

 
Jumat (7/11/2025)
11.00 WIB: Perempat Final

Sabtu (8/11/2025)
09.00 WIB: Semifinal

Minggu (9/11/2025)
09.00 WIB: Final

HASIL UNDIAN WAKIL INDONESIA PADA KOREA MASTERS 2025.

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting vs Cheam June Wei (Malaysia)
Chico Aura Dwi Wardoyo vs Viren Nettasinghe (SriLanka)
Moh Zaki Ubaidillah vs Huang Ping Hsien (Taiwan)
Kualifikasi: Yohanes Saut Marcellyno vs Ting Yen Chen (Taiwan)

Tunggal Putri

Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi vs Sung Shuo Yun (Taiwan)

Ganda Putra

Raymond Indra/Nikolaus Joaquin vs Jiri Kral/Ondrej Kral (Republik CeSKA)
Daniel Edgar Marvino/Muh Putra Erwiansyah vs Jonathan Bing Tsan Lai/Nyl Yakura (Kanada)

Ganda Putri

Isyana Syahira Meida/Rinjani Kwinnara Nastine vs Kim So-yeong/Lee Seo-jin (Korea Selatan)
Siti Sarah Azzahra/Az Zahra Ditya Ramadhani vs Lin Chih Chun/Lin Wan Ching (Taiwan)
Agnia Sri Rahayu/Velisha Christina vs Lin Xiao Min/Wang Yu Qiao (Taiwan)

Ganda Campuran

Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata vs Wang Chan/Kim Yu-jung (Korea Selatan)

 

(Sumber: Bolasport)

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved