Persibmania

Kembali Perkuat Timnas Indonesia, Kapten Persib Bandung Antusias

Setelah sempat tak dipanggil, kini Marc Klok kembali membela Timnas Indonesia.

Editor: taufik ismail
Tribun Jabar/Gani Kurniawan
MARC KLOK - Aksi Marc Klok di laga Persib Bandung vs PSBS Biak. Ia kini akan membela Timnas Indonesia. 

TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG - Gelandang Persib Bandung Marc Klok menyatakan kesiapannya membela Tim Nasional Indonesia pada jeda internasional awal September 2025.

Ini akan menjadi pemanggilan pertama Klok ke Timnas Indonesia di era kepelatihan Patrick Kluivert.

Pada jeda internasional FIFA Matchday kali ini, Timnas Indonesia diagendakan memainkan dua pertandingan persahabatan internasional di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya melawan Cina Taipei (5 September 2025) dan Lebanon (8 September 2025).

Dua pertandingan persahabatan internasional ini merupakan bagian dari persiapan Timnas menghadapi putaran keempat babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Oktober mendatang.

Klok mengaku sudah mempersiapkan fisik dan mental menatap momen kembalinya ke Timnas ini.

"Dua pertandingan yang sangat bagus. Bawa enjoy dan tetap kerja keras.''

''Saya juga akan bertemu staf (kepelatihan) baru, dan pemain baru.''

''Harapan saya tetap fit, sehat, main selama mungkin dan punya hasil bagus," kata pemain bernomor punggung 23 tersebut.

Menurut Klok, pemanggilan dirinya ke Timnas sudah diperjuangkan sejak lama.

Sebab, tujuannya bermain sepak bola adalah mencapai level top dan bermain di pertandingan internasional membela negara.

"Kenapa saya ingin jadi pemain bola karena saya mau main di level top dan main di kejuaraan tertinggi, meraih juara, bermain untuk timnas.''

''Ini yang membuat saya bekerja keras setiap hari," katanya di laman resmi klub.

Baca juga: Pemain Andalan Persib Bandung Sudah Pulih dari Cedera, Langsung Menuju Surabaya

Sumber: Tribun Cirebon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved