Hari Kemerdekaan

30 Kata-kata Semangat HUT ke-80 RI, Penuh Makna dan Inspiratif, Share di Medsos

30 ucapan selamat Hari Kemerdekaan 2025 yang penuh semangat dan rasa bangga untuk bisa dibagikan

Penulis: Sartika Harun | Editor: Mutiara Suci Erlanti
tribun
LOGO HUT KE-80 RI - Berikut ini 30 ucapan selamat Hari Kemerdekaan 2025 yang penuh semangat dan rasa bangga untuk bisa dibagikan di seluruh platform media sosial milikmu. 

11. Bersama-sama kita bangun Indonesia yang lebih baik. Selamat Hari Kemerdekaan yang ke-80 Indonesia!

12. Rakyat terus berjuang, semoga kondisi sulit bisa segera dilalui. Dirgahayu negeriku!

13. Kita terbebas dari penjajah. Mari merayakan bulan kemerdekaan ini dengan lebih semarak. Selamat HUT ke-80 RI.

14. Di bawah naungan Sang Saka Merah Putih, kita bersatu dan berkarya. Selamat Hari Kemerdekaan!

15. Jasa pahlawan, jasa penuh kenangan. Jasa yang tak akan mampu dibeli dengan harta, jasa yang punya tujuan merdeka atau mati. Saudaraku, mari kita bangkit bersama. Membangun negeri tercinta. Dirgahayu negeriku, semoga tetap jaya.

16. Semangat persatuan terus dikobarkan, 80 tahun Indonesia merdeka semoga jadi momentum kebangkitan kita semua! Dirgahayu Indonesiaku!

17. Selamat Hari Kemerdekaan yang ke-80 Indonesia! Ingatlah kata Bung Karno: 'Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri'.

18. Merah Putih berkibar tinggi, semangat kita pun tak tergoyahkan. Selamat Hari Kemerdekaan!

19. Merah darahku adalah ungkapan bahwa semangat yang berkobar tidak akan padam hingga tetesan darah terakhir dan putih tulangku adalah mental baja yang tidak akan pernah pudar, walau panasnya peluru menembus tubuh. Selamat Hari Kemerdekaan yang ke-80.

20. Terima kasih kepada para pahlawan yang gugur memperjuangkan kemerdekaan. Jasa-jasamu akan senantiasa kami kenang. Selamat memperingati Hari Kemerdekaan ke-80 RI.

21. Semua perbedaan akan membuat Indonesia unik. Jangan lagi ada diskriminasi. Selamat Hari Kemerdekaan Indonesia ke-80.

22. Kemerdekaan adalah hak kita, mari kita jaga dengan baik. Selamat Hari 17 Agustus!

23. 17 Agustus bukan sekadar balap karung atau lomba makan saja. Lebih dari itu, 17 Agustus adalah mengenang jasa pahlawan dan memupuk persatuan bangsa. Dirgahayu Republik Indonesia.

24. Para pahlawan gugur memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Tugas kita hanya sisa melanjutkan perjuangannya. Dirgahayu Kemerdekaan ke-80 RI.

25. Hari ini adalah hari untuk mengingat perjuangan para pahlawan kita. Merdeka tidak datang dengan mudah.

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved