BWF World Tour Finals 2024

Daftar Lengkap Peserta BWF World Tour Finals 2024, Ada Fajar/Rian, Jorji Hingga Jonatan

Berikut ini daftar peserta BWF World Tour Finals 2024 lengkap dengan jadwalnya.

pbsi.id
Ekspresi Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto 

TRIBUNCIREBON.COM- Berikut ini daftar peserta BWF World Tour Finals 2024 lengkap dengan jadwalnya.

BWF World Tour Finals 2024 merupakan turnamen badminton tahunan yang digelar tiap Desember.

Keistimewaannya, BWF World Tour Finals 2024 hanya dapat dilakoni delapan pemain atau pasangan saja.

Delapan pemain atau pasangan tersebut merupakan peraih poin terbanyak sepanjang gelaran BWF World Tour selama setahun.

Adapun untuk jadwalnya, BWF World Tour Finals 2024 bakal digelar pada 11-15 Desember di Hangzhou, China.

Indonesia menempatkan enam wakil untuk memanaskan persaingan juara BWF World Tour Finals 2024.

Di sektor tunggal putra, Indonesia sukses mengirim Jonatan Christie atau yang akrab disapa Jojo.

Lalu pada sektor tunggal putri, ada Gregoria Mariska Tunjung yang menjadi tumpuan.

Ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani juga bakal unjuk kemampuan.

Baca juga: Jadwal Badminton BWF World Tour Finals 2024, Misi Terakhir Sabar/Reza Hingga Jojo Untuk Juara

Kemudian di ganda putri, tumpuan berada di tangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Terakhir, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja menjadi satu-satunya andalan sektor ganda campuran.

Motivasi tinggi lantas diusung Sabar/Reza yang akhirnya bisa debut di ajang BWF World Tour Finals.

Setelah berhasil mewujudkan mimpi mereka dengan lolos BWF World Tour Finals 2024, kini Sabar/Reza mencari happy ending.

Gelar juara jelas menjadi misi utama guna menutup akhir tahun dengan sempurna.

"Kami memulai dari bawah dan semua orang tahu bagaimana sulitnya. Tapi, akhirnya kami bisa mencapai titik ini."

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved