Euro 2024

Jadwal Euro 2024: Ada Portugal vs Republik Ceska, Last Dance Cristiano Ronaldo Dimulai

Berikut ini jadwal pertandingan Euro 2024 dimana ada dua big match tersaji Cristiano Ronaldo bakal beraksi

TWITTER/UEFAEURO
Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo (kanan) 

TRIBUNCIREBON.COM- Berikut ini jadwal pertandingan Euro 2024 dimana ada dua big match tersaji.

Aksi perdana Cristiano Ronaldo bersama Timnas Portugal bakal bisa disaksikan dalam EURO 2024

Seluruh kontestan Grup F bakal melakoni matchday pertama pada Selasa (18/6/2024).

Salah satu peserta yang tampil adalah Portugal.

Kiprah skuad arahan Roberto Martinez paling dinantikan karena adanya sosok Cristiano Ronaldo.

Ya, turnamen yang berlangsung di Jerman digadang-gadang akan menjadi Piala Eropa terakhir bagi sang superstar kelahiran Madeira.

Baca juga: Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Ada Duel Rumania vs Ukraina, Austria vs Prancis, Live RCTI

Dengan usia sudah menginjak 39 tahun, sulit bagi Ronaldo untuk ikut serta dalam Euro edisi 2028.

Adapun lawan yang akan mengawali perjalanan 'last dance' Ronaldo bersama Portugal adalah Republik Ceska.

Bentrokan kedua tim dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI mulai pukul 02.00 dini hari WIB.

Rival Portugal kali ini bukanlah tim kaleng-kaleng.

Sebelum terjun ke Euro 2024, Republik Ceska tak terkalahkan di tujuh pertandingan terakhir.

Rinciannya adalah mereka menuai enam kemenangan dan satu kali imbang.

Bermodalkan catatan positif, para pemain Republik Ceska percaya diri bisa menghadirkan momen pahit buat Ronaldo.

"Saya sangat menantikan pertandingan ini dan mungkin kami bisa memberikan kekecewaan untuk dia," kata penyerang Republik Ceska, Mojmir Chytil.

Selain Portugal versus Republik Ceska, dua tim lainnya yang siap bertarung adalah Turki dan Georgia.

Mereka lebih dulu bertanding dengan mengambil waktu kick-off pukul 23.00.

Partai Turki kontra Georgia juga disiarkan via RCTI.

Jadwal siaran langsung EURO 2024:
*Waktu sudah dikonversi ke WIB

Selasa 18 Juni 2024
Turki vs Georgia - 23.00 (RCTI)

Rabu 19 Juni 2024
Portugal vs Republik Ceska - 02.00 (RCTI)

 

(Sumber: Bolasport)

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved